Fakta dan Statistik Chelsea vs Barcelona: Hati-Hati Barca, The Blues Punya Tren Mengerikan di Kandang

Fakta dan Statistik Chelsea vs Barcelona: Hati-Hati Barca, The Blues Punya Tren Mengerikan di Kandang
Starting XI Chelsea pada laga melawan Sunderland di pekan ke-9 Premier League 2025/2026 (c) AP Photo/Joanna Chan

Bola.net - Pertarungan sengit Chelsea vs Barcelona akan menjadi sajian utama di Stamford Bridge pada matchday 5 Liga Champions, Rabu (26/11/2025) dini hari nanti.

The Blues dan Blaugrana sama-sama mengoleksi tujuh poin dari empat pertandingan awal. Posisi mereka yang berdekatan di peringkat 12 dan 11 membuat laga ini krusial untuk mengamankan tiket ke babak 16 besar.

Stamford Bridge akan menjadi saksi bisu kembalinya rivalitas panas yang sempat vakum selama tujuh tahun. Chelsea memiliki rekor kandang yang angker, namun Barcelona datang dengan amunisi serangan yang menakutkan.

Kedua tim datang dengan bekal yang cukup kontras dari laga terakhir di Eropa. Chelsea hanya mampu bermain imbang melawan Qarabag, sementara Barcelona pesta gol di La Liga namun rapuh di Liga Champions.

Berikut adalah data dan fakta menarik duel klasik Chelsea vs Barcelona tengah pekan ini:

Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.

1 dari 4 halaman

1. Stamford Bridge yang Masih Angker

1. Stamford Bridge yang Masih Angker

Para pemain Chelsea berpose sebelum pertandingan Liga Champions antara Qarabag dan Chelsea di Baku, Azerbaijan, Kamis, 6 November 2025. (c) AP Photo
  • Chelsea tak terkalahkan dalam 16 laga fase grup atau liga di Stamford Bridge sejak kekalahan dari Valencia pada 2019.
  • Dari 16 pertandingan tersebut, The Blues sukses mengamankan 12 kemenangan yang meyakinkan.
  • Musim ini, Stamford Bridge telah menjadi kuburan bagi Benfica dan Ajax yang sama-sama tumbang di London.
  • Chelsea hanya kalah satu kali dari tujuh pertemuan kandang melawan Barcelona sepanjang sejarah (Menang 4, Seri 2).
  • Secara keseluruhan, The Blues hanya kalah dua kali dari 61 laga kandang terakhir di fase grup kompetisi Eropa.
Pertandingan Selanjutnya
UEFA Champions League UEFA Champions League | 26 November 2025
Chelsea Chelsea
03:00 WIB
Barcelona Barcelona
2 dari 4 halaman

2. Ancaman Teror Mesin Gol Barcelona

2. Ancaman Teror Mesin Gol Barcelona

Selebrasi gol Robert Lewandowski pada laga Barcelona vs Athletic Bilbao di pekan ke-13 La Liga 2025/2026 (c) AP Photo/Joan Monfort

Meski Chelsea kuat di kandang, Barcelona datang dengan status sebagai tim yang sangat produktif mencetak gol.

Pasukan Hansi Flick memiliki statistik serangan yang bisa membuat lini belakang manapun gemetar.

  • Barcelona selalu berhasil mencetak gol dalam 24 pertandingan terakhir mereka di ajang Liga Champions.
  • Rata-rata gol Barcelona sangat fantastis, yakni mencapai 4,8 gol per game dalam 20 laga terakhir di kompetisi ini.
  • Total sudah ada 96 gol yang tercipta dalam 20 pertandingan terakhir Blaugrana di Liga Champions.
  • Dalam lima laga tandang fase liga terakhir, Barcelona tak terkalahkan dengan catatan empat menang dan satu seri.
  • Pada empat laga tandang tersebut, Robert Lewandowski dan kawan-kawan minimal mencetak tiga gol per pertandingan.
3 dari 4 halaman

3. Rekor Pertemuan yang Sangat Seimbang

3. Rekor Pertemuan yang Sangat Seimbang

Penyerang Barcelona, Robert Lewandowski, merayakan gol dalam pertandingan La Liga melawan Celta Vigo, Senin (10/11/2025) dini hari WIB. (c) AP Photo/Lalo R. Villar

Sejarah mencatat bahwa rivalitas antara Chelsea dan Barcelona adalah salah satu yang paling ketat di Eropa.

  • Dari 14 pertemuan sebelumnya, kedua tim berbagi angka sama kuat: 4 kemenangan Chelsea, 4 kemenangan Barcelona, dan 6 hasil seri.
  • Pertemuan terakhir terjadi di babak 16 besar musim 2017/18, di mana Barcelona lolos dengan agregat 4-1.
  • Satu-satunya kemenangan Barcelona di Stamford Bridge terjadi pada musim 2005/06 dengan skor tipis 2-1.
  • Chelsea punya tren positif lawan tim Spanyol, hanya kalah 3 kali dari 13 duel terakhir (Menang 6, Seri 4).
  • Barcelona juga punya rekor bagus lawan tim Inggris, hanya kalah 3 kali dari 20 pertandingan terakhir (Menang 13, Seri 4).
4 dari 4 halaman

4. Modal Positif dari Liga Domestik

4. Modal Positif dari Liga Domestik

Aksi penyerang Chelsea, Joao Pedro saat mencoba melewati hadangan pemain Qarabag di laga Liga Champions, 6 November 2025. (c) AP Photo

Kedua tim menatap laga ini dengan kepercayaan diri tinggi usai meraih hasil memuaskan di liga domestik akhir pekan lalu.

Baik Chelsea maupun Barcelona sama-sama memamerkan performa impresif sebelum bentrok di Eropa.

  • Chelsea baru saja menang 2-0 atas Burnley dan sukses mencatat clean sheet dalam tiga laga Premier League terakhir.
  • Skuad muda Chelsea sedang on fire, mereka melewati 50 laga EPL tanpa pemain starter berusia 30 tahun ke atas.
  • Barcelona baru saja pesta gol 4-0 lawan Athletic Bilbao dalam laga "reuni" di Camp Nou yang baru selesai direnovasi.
  • Kemenangan atas Bilbao juga menjadi clean sheet pertama Barcelona dalam 11 pertandingan terakhir.
  • Lini depan Barca sedang panas, Ferran Torres mencetak dua gol dan Lamine Yamal menyumbang dua assist di laga terakhir.