
Bola.net - - Real Madrid dan Liverpool akan bersaing untuk menjadi tim terbaik di Eropa dalam final Liga Champions, Minggu (27/5) dini hari WIB tulat di Kiev, Ukraina. Kedua tim tersebut masing-masing menempuh jalan yang sulit untuk sampai di final.
Mengutip AS, Sergio Ramos sebagai kapten Madrid mengaku sudah mempelajari permainan Liverpool dan menghafal gaya bermain tim asuhan Jurgen Klopp itu. Ramos menyebut bahwa bermain melawan Liverpool tidak akan mudah.
"Kami sudah memahami Liverpool dengan baik. Mereka memiliki tim yang hebat dan tahu bagaimana caranya untuk berjuang dengan sangat baik," tegas Ramos.
"Mereka dipimpin oleh pelatih yang sangat bagus (Klopp), dan tidak akan mudah bagi kami untuk menjadi juara para juara sekali lagi."
Dikatakannya, salah satu faktor penentu pertandingan tersebut adalah keberhasilan Madrid bertahan dengan baik dan mencegah penyerang-penyerang Liverpool bermain bebas.
"Saya akan mencoba untuk tidak kebobolan, itulah prioritas saya. Jika kami berhasil melakukan itu, kami akan memiliki banyak kemungkinan (untuk menang)."
Sebagai kapten sekaligus pemimpin barisan pertahanan, Ramos menanggung beban yang cukup berat untuk mengoordinasi pertahanan Madrid dalam menahan gempuran trio Salah-Mane-Firmino yang terkenal gesit dan jago mencetak gol.
Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 21 Januari 2026 20:00Live Streaming Newcastle vs PSV - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
-
Liga Champions 21 Januari 2026 20:00Live Streaming Juventus vs Benfica - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
-
Liga Champions 21 Januari 2026 20:00Live Streaming Chelsea vs Pafos - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 21 Januari 2026 20:00 -
Liga Champions 21 Januari 2026 20:00 -
Liga Champions 21 Januari 2026 20:00 -
Liga Champions 21 Januari 2026 20:00 -
Liga Champions 21 Januari 2026 20:00 -
Liga Champions 21 Januari 2026 20:00
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...











:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479957/original/032059100_1768999415-1000018668.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5476549/original/066831900_1768790747-1.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479924/original/058776200_1768996184-black_box_pesawat_ATR_42-500_berhasil_ditemukan.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479400/original/088382900_1768977432-IMG_6942.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479848/original/099263500_1768993318-Wakil_Bupati_Pati_Chandra.jpg)

