
Bola.net - - Turnamen terbesar Eropa, Liga Champions 2019 hadir kembali tengah pekan ini untuk menggelar leg kedua babak perempat final. Dan berikut adalah jadwal siaran langsung Liga Champions hari ini.
Di hari kedua leg kedua perempat final Liga Champions hari ini, akan ada dua pertandingan yang dimainkan. Yang pertama adalah pertemuan Porto melawan Liverpool, dan yang kedua adalah duel Manchester City vs Tottenham.
Di pertandingan pertama, Porto akan menjamu Liverpool di Stadion Dragao. Tuan rumah dituntut bekerja ekstra keras untuk membalikkan ketertinggalan dua gol di leg kedua, di mana mereka kalah 0-2 ketika pertandingan digelar di Anfield pekan lalu. Sulit tapi bukan mustahil mengingat bagaimana Porto bakal mendapatkan dukungan besar dari publik sendiri.
Sedangkan di pertandingan lainnya yang mempertemukan Manchester City melawan tim sesama Premier League, Tottenham juga tak akan sepi.
Meskipun Manchester City kalah 0-1 di pertemuan pertama atas Tottenham, namun jelas The Citizens bukan tipikal tim yang menyerah begitu saja. Tim asuhan Josep Guardiola tersebut tentu akan melakukan segalanya untuk memastikan satu tempat di semifinal Liga Champions.
Jadi, siapa yang bakal melaju ke semifinal? Jangan sampai kelewatan ya.
Berikut jadwal siaran langsung Liga Champions hari ini, Rabu 17 April 2019 selengkapnya.
Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.
Jadwal Liga Champions
Berikut jadwal siaran langsung Liga Champions hari ini:
Kamis (18/4) pukul 02.00 WIB
- Porto vs Liverpool (RCTI)
- Manchester City vs Tottenham Hotspur.
Jadwal siaran langsung yang ditayangkan televisi bisa berubah sewaktu-waktu tanpa pemberitahuan terlebih dahulu.
Sebagai informasi, semifinal leg pertama Liga Champions akan digelar pada 30 April-1 Mei 2019. Sementara leg kedua semifinal bakal digelar pada 7-8 Mei 2019 mendatang.
Simak terus update terbaru dari Liga Champions hanya di Bola.net. Jangan sampai ketinggalan ya Bolaneters!
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 08:17
Man of the Match Arsenal vs Atletico Madrid: Viktor Gyokeres
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 08:05
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 05:59
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 08:27
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 08:17
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 08:05
-
News 22 Oktober 2025 08:00
-
Liga Spanyol 22 Oktober 2025 06:47
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 06:06
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 9 Pemain yang Pernah Disarankan Ralf Rangnick untu...
- Manchester United Terpuruk, 4 Eks Pemainnya Malah ...
- 5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan ...
- 7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selama...
- 4 Pelatih Paling Cepat Capai 250 Kemenangan di Pre...
- 9 Bek Tengah Incaran Liverpool di Bursa Transfer 2...
- 10 Transfer Termahal Dalam Sejarah AC Milan: Dari ...