
Bola.net - - Penjaga gawang andalan Barcelona, Marc-Andre Ter Stegen mengakui bahwa ia menjadi lebih kuat usai kebobolan gol spektakuler bintang AS Roma, Alessandro Florenzi pada 2015 silam.
Kala itu, Ter Stegen masih hanya dimainkan di ajang turnamen oleh entrenador Luis Enrique, sementara posisi kiper utama Barca di La Liga masih dipegang Claudio Bravo.
Ketika Barca menghadapi Roma di Olimpico pada September 2015, Florenzi secara luar biasa membobol gawang Ter Stegen lewat tembakan dari tengah lapangan.
"Saya tak berubah sejak gol itu. Gol seperti itu jarang terjadi. Mungkin gol itu membuat saya sedikit lebih kuat karena apa yang dikatakan tentang saya tapi pastinya hal itu tak mengubah permainan saya," ujar Ter Stegen seperti dikutip Soccerway.
"Mungkin saya menjadi lebih waspada terhadap tembakan dari garis tengah lapangan, tapi itu adalah bagian hidup, bagian dari sepakbola. Sesuatu terjadi dan Anda tak mengiranya, seperti gol luar biasa itu," tandasnya.
Ter Stegen akan kembali mengawal gawang Barca kala mereka kembali ke Olimpico untuk menjalani partai leg kedua perempat final Liga Champions melawan Roma, Rabu (11/4) dini hari.
Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.
Advertisement
Berita Terkait
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 23 Oktober 2025 01:07
-
Liga Champions 23 Oktober 2025 01:06
-
Liga Champions 23 Oktober 2025 01:05
-
Liga Champions 23 Oktober 2025 01:04
-
Liga Champions 23 Oktober 2025 01:03
-
Liga Champions 23 Oktober 2025 01:02
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 9 Pemain yang Pernah Disarankan Ralf Rangnick untu...
- Manchester United Terpuruk, 4 Eks Pemainnya Malah ...
- 5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan ...
- 7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selama...
- 4 Pelatih Paling Cepat Capai 250 Kemenangan di Pre...
- 9 Bek Tengah Incaran Liverpool di Bursa Transfer 2...
- 10 Transfer Termahal Dalam Sejarah AC Milan: Dari ...