
Bola.net - Barcelona meraih kemenangan atas Dynamo Kiev di Liga Champions. Gelandang Barca Carles Alena menganggap kemenangan ini sangat penting bagi timnya.
Barcelona berkunjung ke markas Dynamo Kiev dengan skuad yang timpang. Tim asuhan Ronald Koeman itu sedang dilanda badai cedera pemain.
Barcelona baru saja kehilangan Gerard Pique dan Sergi Roberto karena cedera. Kedua pemain tersebut mengalami cedera dalam pertandingan melawan Atletico Madrid.
Blaugrana sebelumnya sudah tidak bisa diperkuat Samuel Umtiti, Ronald Araujo, Sergio Busquets Ansu Fati karena masuk ruang perawatan. Selain itu, Ronald Koeman juga tidak membawa Lionel Messi dan Frenkie De Jong karena diistirahatkan.
Meski tidak menurunkan skuad terbaiknya, Barcelona bisa meraih kemenangan atas Dynamo Kiev. Mereka mengalahkan tim Ukraina itu dengan skor telak 4-0.
Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.
Kemenangan Penting
Usai pertandingan, Alena berbicara tentang kemenangan yang diraih timnya. Ia menyebut kemenangan ini sangat penting buat timnya.
"Kami memiliki tim yang luar biasa. Di Camp Nou, Dynamo mempersulit hidup kami. Tiga poin penting untuk kemenangan di sini seperti ini," kata Alena di situs resmi UEFA.
Terus Bekerja Keras
Alena mendapat kesempatan untuk menjadi starter dalam pertandingan melawan Dynamo Kiev. Gelandang berusia 22 tahun itu mengaku akan terus bekerja keras agar bisa terus mendapat menit bermain.
"Satu-satunya jalan saya ke depan adalah bekerja keras dalam latihan dan membuatnya sulit untuk mengabaikan saya," lanjutnya.
"Sedikit demi sedikit saya merasa lebih baik tentang segalanya. Saya senang memiliki kesempatan ini - itu benar-benar membuat saya merasa seperti pesepakbola lagi.
"Persaingan untuk mendapatkan tempat di Barcelona sangat besar - saya melawan yang terbaik di dunia."
Sumber: UEFA
Baca Juga:
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 20 Januari 2026 08:49Man City Main di Lapangan Sintetis dan Beku, Pep Guardiola: Dilarang Cengeng!
-
Liga Champions 20 Januari 2026 08:25Jadwal Liga Champions Pekan Ini Live di SCTV, 20-22 Januari 2026
-
Liga Champions 20 Januari 2026 03:03 -
Liga Champions 20 Januari 2026 03:01 -
Liga Champions 20 Januari 2026 03:00
LATEST UPDATE
-
Liga Inggris 20 Januari 2026 09:08 -
Liga Champions 20 Januari 2026 09:00 -
Bulu Tangkis 20 Januari 2026 08:56 -
Liga Inggris 20 Januari 2026 08:52 -
Liga Champions 20 Januari 2026 08:49 -
Bulu Tangkis 20 Januari 2026 08:45
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477549/original/015844900_1768861847-IMG-20260120-WA0007.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477572/original/086554700_1768872415-1001527539.png)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5435332/original/088670700_1765019529-IMG_20251206_174445.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477561/original/053463100_1768869641-1000518140.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477131/original/096817300_1768809757-1.jpg)
