
Pertemuan BATE dan Barcelona sebelum ini tersaji di fase grup Liga Champions 2011/12. Waktu itu, Bate dihabisi 0-5 di Belarusia dan dipangkas 0-4 di Catalan. Pelatih BATE Aleksandr Yermakovich mengatakan bahwa mereka sudah belajar dari dua kekalahan tersebut dan kali ini siap melakukan pendekatan berbeda. Beda dengan empat tahun silam, kali ini BATE memilih bermain dengan kondisi 'buta' tentang kekuatan Barcelona.
"Empat tahun lalu, kami bermain melawan Barcelona, tapi kami terlalu membebani tim dengan pengetahuan taktik. Kami memberi para pemain begitu banyak informasi (tentang Barcelona) dan itu ternyata tidak membantu karena kami menelan dua kekalahan telak," kata Yermakovich seperti dilansir situs resmi UEFA.
"Dari pengalaman negatif itu, kali ini kami memutuskan untuk membatasinya (tentang informasi taktik) seminimal mungkin," imbuhnya.
Yermakovich berharap, dengan 'buta' tentang kekuatan Barcelona, para pemainnya tidak terlalu silau oleh kehebatan sang raksasa Catalan. Targetnya jelas, meraih hasil yang memuaskan.
BATE telah mengumpulkan tiga angka usai kalah 1-4 melawan Bayer Leverkusen dan menang 3-2 atas AS Roma. Sementara itu, Barcelona memimpin grup dengan empat poin hasil imbang 1-1 kontra Roma di Italia dan kemenangan 2-1 melawan Leverkusen di Catalan.
BATE sudah kalah sembilan kali dalam sepuluh pertemuan melawan wakil-wakil Spanyol di kompetisi Eropa. Satu-satunya pengecualian adalah kemenangan 2-1 menjamu Athletic Bilbao di fase grup Liga Champions 2014/15. [initial]
Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 21 Januari 2026 14:31Juventus vs Benfica: Spalletti Siap Adu Mekanik dengan Mourinho
-
Liga Champions 21 Januari 2026 14:05
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 21 Januari 2026 15:08 -
Liga Spanyol 21 Januari 2026 15:01 -
Liga Italia 21 Januari 2026 14:50 -
Olahraga Lain-Lain 21 Januari 2026 14:31 -
Liga Champions 21 Januari 2026 14:31 -
Liga Champions 21 Januari 2026 14:05
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...














:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479631/original/069828100_1768983063-IMG-20260121-WA0004.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5272316/original/024386100_1751539843-20250703-Kenaikan_tarif_Ojol-ANG_2.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5249740/original/043373900_1749695482-Thomas_Frank.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479473/original/093775400_1768979236-el_syifa.png)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479623/original/035064100_1768982816-1000115113.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479519/original/025905400_1768980854-1000939037.jpg)

