
Bola.net - - Perihnya comeback yang diderita dua klub raksasa Eropa, PSG dan Real Madrid, menjadi cerminan bagi pelatih Barcelona, Ernesto Valverde. Ia mengaku tak bisa menurunkan level kewaspadaannya karena khawatir tumbang di tangan Lyon.
Comeback seolah menjadi tema besar babak 16 besar Liga Champions di musim ini. Semuanya diawali oleh kekalahan Real Madrid atas Ajax Amsterdam pada leg kedua yang membuat sang juara bertahan tersebut harus tersingkir lebih dini.
Sehari setelahnya, giliran PSG yang harus angkat koper dari ajang Liga Champions. Sempat mendulang kemenangan 2-0 di Old Trafford, pasukan Thomas Tuchel tersebut justru menderita kekalahan 1-3 atas Manchester United di markasnya sendiri.
Scroll ke bawah untuk membaca informasi selengkapnya.
Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.
Bercermin Pada PSG dan Madrid
Kekalahan dua tim raksasa Eropa tersebut menjadi cerminan bagi Barcelona, yang akan melakoni laga leg kedua melawan Lyon hari Kamis (14/3) nanti. Meski secara materi pemain mereka lebih unggul, namun Valverde ogah meremehkan Lyon.
"Apa yang kami lihat dengan PSG dan Real Madrid, yang sama-sama tersingkir, memberi tahu anda bahwa kompetisi ini menuntut konsentrasi maksimal," tutur Valverde seperti yang dikutip dari AS.
"Kami ditekan untuk bisa lolos ke babak berikutnya, sama seperti lainnya. Kami fokus pada rencana permainan yang akan dimainkan dan bila kami mampu menciptakan banyak peluang seperti di leg pertama, saya pikir kami akan lolos," lanjutnya.
Waspadai Ancaman Fekir
Salah satu pemain yang menjadi sorotan Valverde adalah Nabil Fekir. Pemain yang sempat nyaris bergabung dengan Liverpool pada musim panas kemarin diyakininya sebagai sosok yang bisa memberikan ancaman pada gawang Barcelona.
"Dia [Fekir] bisa membuat perbedaan, karena dia menjadi penghubung pemain yang memberikan asupan ke penyerang," tambah Valverde.
"Dia menentukan untuk Lyon - punya tembakan bagus, bisa melewati bek, bagus dalam situasi satu lawan satu... dia adalah pemain yang harus kami perhatikan," tandasnya.
Beruntung, Barcelona akan bermain di markas kebanggaannya, Nou Camp. Dukungan dari para pendukung setianya jelas akan menjadi tambahan semangat bagi Lionel Messi dkk untuk meraih kemenangan pada laga kali ini.
Saksikan Juga Video Ini
Berita video wawancara eksklusif bersama legenda Barcelona, Carles Puyol yang membahas tentang prediksi juara Liga Champions dan pengganti Lionel Messi di Barcelona.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 18:02
Frankfurt Mencari Pijakan, Liverpool Berambisi Mempertahankan Superioritasnya
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 17:21
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 21:28
-
Liga Eropa UEFA 22 Oktober 2025 21:27
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 21:16
-
Bola Indonesia 22 Oktober 2025 21:08
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 21:01
-
Liga Eropa UEFA 22 Oktober 2025 20:59
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 9 Pemain yang Pernah Disarankan Ralf Rangnick untu...
- Manchester United Terpuruk, 4 Eks Pemainnya Malah ...
- 5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan ...
- 7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selama...
- 4 Pelatih Paling Cepat Capai 250 Kemenangan di Pre...
- 9 Bek Tengah Incaran Liverpool di Bursa Transfer 2...
- 10 Transfer Termahal Dalam Sejarah AC Milan: Dari ...