
Bola.net - Robin Koch tampil gemilang dan terpilih sebagai Man of the Match dalam laga Napoli vs Eintracht Frankfurt di Liga Champions 2025/2026. Kapten Frankfurt ini memimpin lini pertahanan dengan sempurna hingga gawang timnya tetap perawan.
Pertandingan yang digelar di Stadio Diego Armando Maradona pada Rabu (5/11/2025) dini hari WIB berakhir imbang 0-0. Meski kedua tim bermain terbuka, peluang terbaik yang dimiliki Napoli gagal dikonversi menjadi gol.
Frankfurt juga memiliki peluang untuk mencetak gol melalui Jean-Matteo Bahoya dan Ansgar Knauff. Di sisi lain, disiplin tinggi Robin Koch dan kolega membuat serangan Napoli selalu kandas.
Hasil imbang ini membuat kedua tim memiliki koleksi empat poin dari empat laga di fase liga Liga Champions. Persaingan di klasemen semakin ketat dan setiap laga menjadi sangat krusial.
Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.
Man of the Match

Koch memimpin lini belakang Frankfurt dengan tenang dan penuh fokus. Ia berhasil memenangkan sebagian besar duel udara dan fisik melawan Rasmus Hojlund, terutama di babak pertama.
Menurut catatan, Koch bermain penuh 90 menit, melakukan dua tekel, 10 kali merebut bola, menempuh jarak 10,9 km, dan mencapai top speed 29,1 km/jam. Penampilan ini menjadi faktor utama clean sheet Frankfurt.
Kelompok Pengamat Teknis UEFA memilih Koch sebagai pemain terbaik di laga ini. “Ia memimpin lini pertahanan dengan cemerlang dan memenangkan sebagian besar duel melawan Rasmus Hojlund, terutama di babak pertama. Kapten Frankfurt ini menjadi salah satu alasan utama timnya mampu menjaga gawang tetap clean sheet.”
Susunan Pemain

Napoli (4-3-3): Vanja Milinkovic-Savic; Miguel Gutierrez, Alessandro Buongiorno, Amir Rrahmani, Giovanni Di Lorenzo; Scott McTominay, Stanislav Lobotka, Frank Anguissa; Eljif Elmas, Rasmus Hojlund, Matteo Politano.
Pelatih: Antonio Conte
Eintracht Frankfurt (3-4-2-1): Michael Zetterer; Arthur Theate, Robin Koch, Nnamdi Collins; Nathaniel Brown, Hugo Larsson, Fares Chaibi, Rasmus Kristensen; Jean-Matteo Bahoya, Mario Gotze; Jonathan Burkardt.
Pelatih: Dino Toppmoller
Klasemen Liga Champions 2025/2026
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 5 November 2025 05:48Hasil Tottenham vs FC Copenhagen: Spurs Pesta Gol di Kandang Sendiri
-
Liga Champions 5 November 2025 05:20Hasil PSG vs Bayern Munchen: Kartu Merah Warnai Kemenangan Tipis Die Roten
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 5 November 2025 05:48 -
Liga Champions 5 November 2025 05:28 -
Liga Champions 5 November 2025 05:20 -
Liga Champions 5 November 2025 05:19 -
Liga Champions 5 November 2025 05:12 -
Liga Champions 5 November 2025 05:07
HIGHLIGHT
- Power Ranking 10 Kandidat Pemenang Ballon dOr 2026...
- 10 Gelandang Tengah Terbaik di Dunia Saat Ini: Dar...
- 7 Klub yang Bisa Jadi Pelabuhan Baru Endrick Jika ...
- 4 Striker Terbaik Versi Harry Kane, Nama Thierry H...
- Real Madrid Siap Cuci Gudang? 4 Pemain Ini Bisa Pe...
- 3 Pemain Terbaik Versi Zlatan Ibrahimovic: Messi N...
- Terancam Gagal ke Piala Dunia, 6 Pemain Inggris In...












:strip_icc()/kly-media-production/medias/1138852/original/040770400_1455219602-20160211-Menteri-Perhubungan-Menteri-Perhubungan-Ignasius-Jonan-Jakarta-Angga-Yuniar-02.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/4230397/original/080559100_1668729620-WhatsApp_Image_2022-11-17_at_19.44.30.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5115893/original/028971300_1738329594-20250131_173508.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/thumbnails/5402737/original/097682800_1762271106-20251104-news-flash-0c51c7.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5402674/original/059392000_1762261074-KGPAA_Hamangkunegoro_Sudibyo_Rajaputra_Narendra_Mataram__tengah_.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/4584872/original/036661600_1695362915-Snapinsta.app_379135450_1060230698674422_4607612961133603923_n_1080.jpg)

