
Bola.net - - Lionel Messi menjadi aktor penting di balik kemenangan Barcelona atas Manchester United pada leg kedua perempat final Liga Champions, Rabu (17/4) dini hari WIB. Lionel Messi menjaringkan dua gol pada laga di Camp Nou.
Dengan tambahan satu gol dari Philippe Coutinho, Barcelona mengalahkan Setan Merah dengan skor 3-0. Dengan begitu, maka Blaugrana berhak untuk lolos ke semifinal dengan keunggulan agregat 4-0 atas Manchester United.
Lionel Messi tentu saja senang dengan hasil yang diraih Barcelona dan juga dua gol yang dia cetak. Namun, di balik momen penting ini, La Pulga menilai masih ada koreksi yang harus dilakukan oleh Barcelona.
Apa koreksi yang dimaksud oleh Lionel Messi? Simak selengkapnya di bawah ini.
Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.
5 Menit yang Buruk
Menurut Lionel Messi, Barcelona memulai laga melawan Manchester United dengan cara yang buruk. Beruntung, klub asal Catalan tersebut mampu bangkit dan kemudian mendapatkan gol pertama pada menit ke-16. Selepas itu, Barcelona memegang kendali permainan.
"Kami melakukan pertunjukkan spektakuler pada malam ini, tapi itulah yang memang bisa kami lakukan," buka Lionel Messi dikutip dari Football Espana.
"Kami tidak bermain dengan baik dalam lima menit pertama pertandingan, sebelum kemudian kami mendominasi permainan," sambungnya.
Meskipun hanya lima menit, Lionel Messi menilai hal itu sangat krusial karena mereka bermain di Liga Champions. "Kami tidak boleh memiliki awal seperti itu di Liga Champions. Lima atau sepuluh menit yang buruk bisa mengubah segalanya jadi sangat sulit," paparnya.
Statistik Gemilang Lionel Messi
Catatan gemilang Lionel Messi pada laga melawan Manchester United bukan hanya bisa dilihat dari dua gol yang dia cetak ke gawang David de Gea. Tapi, juga dari catatan statistiknya secara umum. La Pulga tampil dominan.
Dikutip dari catatan statistik Sqauwka, Lionel Messi terlibat dalam 103 sentuhan dengan bola sepanjang 90 menit jalannya laga.
Akurasi umpan Messi juga sangat bagus, 86 persen dari 78 umpan yang dilepaskan. Dua gol dicetak oleh Lionel Messi dari tujuh upaya tendangan yang dilepaskan. Pemain 31 tahun juga melepaskan tujuh tekel. Artinya, dia juga ikut bertugas untuk bertahan.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 28 November 2025 08:26Jadwal Lengkap Premier League 2025/2026 Live di SCTV dan Vidio
-
Liga Champions 28 November 2025 00:23 -
Liga Spanyol 27 November 2025 23:29
LATEST UPDATE
-
Bolatainment 28 November 2025 10:55 -
News 28 November 2025 10:40 -
Piala Dunia 28 November 2025 10:37 -
Liga Inggris 28 November 2025 10:26 -
Piala Dunia 28 November 2025 10:19 -
Tim Nasional 28 November 2025 10:06
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 7 Pemain dengan Jumlah Assist Terbanyak Sepanjang ...
- 10 Pemain Termuda Sepanjang Sejarah Liga Champions...
- 4 Calon Pengganti Benjamin Sesko di Manchester Uni...
- 8 Penendang Penalti Terbaik Sepanjang Masa di Prem...
- Nasib Penggawa Inter Milan Peraih Treble 2010: Dar...
- 3 Pemain Terbaik Versi Zlatan Ibrahimovic: Messi N...
- Terancam Gagal ke Piala Dunia, 6 Pemain Inggris In...

















:strip_icc()/kly-media-production/medias/4567055/original/020786000_1694077789-20230907-Direktur-Utama-ASDP-Ira-Puspadewi-Herman-8.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5057608/original/085918800_1734597170-WhatsApp_Image_2024-12-19_at_14.07.11.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5424802/original/046274400_1764156227-1764149179125.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5426082/original/031142500_1764254739-IMG_8332.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5426067/original/038775700_1764252523-1000266922.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5426013/original/006585400_1764246592-Pelajar_di_Ngawi_keracunan_diduga_usai_santap_MBG.png)

