
Bola.net - - Legenda Manchester United Rio Ferdinand berpesan pada skuat Chelsea agar tak buang-buang peluang kala berhadapan dengan Barcelona di Camp Nou nanti.
Chelsea menampilkan permainan yang bagus saat menjamu Barca di leg pertama babak 16 besar Liga Champions di Stamford Bridge. Skuat asuhan Antonio Conte itu tampil begitu disiplin, sesuai instruksi sang manajer.
Pada akhirnya, pertandingan berakhir dengan skor imbang 1-1. Chelsea gagal menang lantaran ada satu kesalahan kecil yang dibuat oleh lni belakangnya hingga bisa dimanfaatkan oleh Lionel Messi.
Hasil ini tentu merugikan Chelsea. Sebab laga kedua nanti akan dilaksanakan di markas Barca, Camp Nou. Messi cs pasti tampil sangat perkasa di hadapan pendukungnya sendiri.
Rio Ferdinand
Ferdinand lantas mengatakan bahwa para pemain The Blues harus bisa memanfaatkan semua peluang yang mereka dapatkan saat main di Camp Nou nanti. Hanya itulah cara agar mereka bisa lolos ke babak berikutnya.
"Mereka menunjukkan komitmen saat ini dengan melaksanakan instruksi manajer dan bersikap kompak," katanya kepada BT Sport.
"Mereka menunjukkan kepribadiannya untuk membawa bola kepada tiga penyerang di lini depan. Tapi ketika sampai di Nou Camp, mereka harus berani dan harus bertahan," cetusnya.
"Mereka harus berharap berada di bawah tekanan untuk jangka waktu tertentu dan kemudian saat Anda maju, Anda harus efektif," tegas Ferdinand.
Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 21 Januari 2026 08:19Memuji Duo Gabriel Jesus - Viktor Gyokeres, Mengklaim Arsenal Sudah Naik Level
-
Liga Champions 21 Januari 2026 08:06Rapor Pemain Inter: Gol Roket Sucic Tak Cukup, Arsenal Pulang Tersenyum
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 21 Januari 2026 08:19 -
Liga Inggris 21 Januari 2026 08:13 -
Liga Champions 21 Januari 2026 08:06 -
Liga Champions 21 Januari 2026 07:42 -
Liga Champions 21 Januari 2026 07:42 -
Liga Champions 21 Januari 2026 07:19
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...












:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478870/original/037289600_1768956979-1000521273.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/thumbnails/5478868/original/049824700_1768956658-momen-unik-saat-presiden-prabowo-bertemu-pm-starmer-di-london-0a9cf1.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478865/original/037928200_1768955017-PHOTO-2026-01-20-18-28-26.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478863/original/039458700_1768954137-1000521557.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478808/original/008534300_1768926875-korupsi.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478859/original/052143600_1768953494-PHOTO-2026-01-20-17-52-53.jpg)

