Review: Singkirkan Udinese, Arsenal ke Fase Grup

Review: Singkirkan Udinese, Arsenal ke Fase Grup
Bola.net - Arsenal melaju ke fase Grup Liga Champions setelah menyingkirkan Udinese dengan agregat 3-1 berkat kemenangan 2-1 pada laga leg kedua di Friuli.

Kedua tim masih mempunyai peluang yang sama, Arsenal yang unggul tipis 1-0 pada laga leg pertama bermain dominan dalam penguasaan bola. Sedangkan tuan rumah yang tampil ngotot mendapatkan peluang pertama dalam laga ini. Di Natale sempat membawa Udinese memimpin namun ternyata dirinya sudah terlebih dahulu terjebak offside.

Di Natale terus menebar ancaman, namun kali ini kerja kerasnya di menit ke-21 masih dapat digagalkan oleh kiper Arsenal, Wojziech Szczesny. The Gunners membalas melalui tendangan Theo Walcott yang memanfaatkan umpan Gervinho di menit ke-33. Tetapi tendangan sayap muda Arsenal tersebut masih dapat dipatahkan oleh kiper Udinese, Samir Handanovic.

Setelah berkali-kali gagal memanfaatkan peluang, akhirnya Antonio Di Natale membawa timnya memimpin di menit ke-39, setelah sundulannya mampu mengecoh Szczesny yang tidak bisa melihat arah datangnya bola. Udinese untuk sementara memimpin dan menutup babak pertama dengan skor 1-0.

Di babak kedua, pelatih Arsenal, Arsene Wenger mencoba menambah kreativitas di lini tengah dengan memasukkan Tomas Rosicky menggantikan Emmanuel Frimpong.

Pergantian ini terbukti efektif, alur serangan Arsenal menjadi lebih hidup yang membuat mereka berhasil menyamakan kedudukan di menit ke-55 melalui pemain asal Belanda, Robin Van Persie.

Umpan tarik Gervinho dari sisi kiri pertahanan Udinese berhasil dimanfaatkan secara sempurna oleh Van Persie untuk membawa timnya menyamakan kedudukan. Gol ini membuat posisi Udinese semakin terpojok, mereka harus mencetak 2 gol agar bisa lolos.

Udinese mendapatkan peluang emas dari titik putih untuk kembali memimpin. Handsball Thomas Vermaelen di dalam kotak penalti membuat wasit menghadiahkan penalti kepada Udinese. Namun usaha Di Natale yang menjadi algojo secara fantastis bisa ditepis Szczesny keluar lapangan.

Arsenal mengubur peluang Udinese ketika Theo Walcott mencetak gol di menit ke-70 untuk membawa Theo Walcott balik memimpin. Bola hasil umpan satu-dua dengan Sagna berhasil digiring Walcott untuk kemudian melepas tendangan yang tak mampu diantisipasi oleh Handanovic.

Tim tamu mendapat peluang di menit akhir pertandingan melalui tendangan Theo walcott, hanya saja aksi gemilang Handanovic mampu menghindarkan malu bagi tuan rumah. Skor 1-2 untuk keunggulan Arsenal bertahan hingga wasit meniup peluit panjang.

Hasil ini membawa Arsenal melaju ke fase grup Liga Champions dengan agregat 1-3, bersama dengan Lyon, Villareal, Benfica, Bayern.

Starter Kedua Tim:
Udinese: S. Handanovic; Danilo, M. Benatia, M. Isla, P. Armero; J. Ekstrand, Neuton, G. Pinzi, K. Asamoah, E. Agyemang-Badu; A. Di Natale

Arsenal:W. Szczesny; J. Djourou, B. Sagna, T. Vermaelen, C. Jenkinson; A. Song, A. Ramsey, E. Frimpong; R. van Persie, T. Walcott, Gervinho  [initial]

LIGA CHAMPIONS - Guidolin: The Gunner Memang Lebih Layak (bola/mac)

Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.

Berita Terkait