
Bola.net - Kompetisi Premier League 2022/23 sudah berjalan hingga pekan ke-13. Sampai sejauh ini, tentunya terjadi banyak kejadian menarik di lapangan.
Arsenal sampai sekarang belum mau turun dari puncak klasemen. Mereka saat ini unggul dua poin dari Manchester City yang berada di peringkat kedua.
Dari sisi pemain, ada banyak nama yang sudah menunjukkan performa mengesankan bersama timnya masing-masing. Salah satunya sang pencetak gol terbanyak Erling Haaland
Tak hanya mencetak gol, beberapa pemain juga piawai membuat assist. Pemberi assist juga punya peran yang tidak kalah penting dalam proses terciptanya sebuah gol.
Berikut lima pemberi assist terbanyak di Premier League 2022/23 sejauh ini.
5. Bukayo Saka
Arsenal mampu berada di puncak klasemen Premier League pada muism ini. Kesuksesan The Gunners tersebut tentu juga tak lepas dari sosok Bukayo Saka.
Saka tampil apik di bawah asuhan Mikel Arteta sejauh ini. Pemain timnas Inggris tersebut sudah menyumbang lima assist di Premier League.
Tak hanya mambuat assist, Saka juga bisa menjebol gawang lawan. Pemain berusia 21 tahun tersebut sudah mencetak empat gol dari 12 laga di liga.
4. Bernardo Silva
Bernardo Silva menjadi salah satu pemain yang memiliki kemampuan luar biasa. Gelandang asal Portugal tersebut mampu bermain di berbagai posisi di skuat Manchester City.
Musim ini, Silva masih menjadi pemain penting di bawah asuhan Josep Guardiola. Pemain berusia 28 tahun tersebut menunjukkan performa yang cukup apik.
Silva sudah mengemas lima assit dari 12 pertandingan di ajang Premier League. Mantan pemain AS Monaco tersebut juga mencetak dua gol untuk timnya.
3. Alex Iwobi
Alex Iwobi merupakan salah satu pemain yang mampu mencuri perhatian di Premier League musim ini. Pemain internasional Nigeria itu tampil cukup menonjol untuk Everton di liga.
Pemain berusia 26 tahun itu telah mencatatkan lima assist dalam 13 penampilan Premier League musim ini. Iwobi juga mencetak satu gol untuk Everton.
Meski Iwobi tampil mengesankan, performa Everton di bawah asuhan Frank Lampard musim ini belum memuaskan. Mereka sekarang tertambat di peringkat ke-10 klasemen sementara Premier League.
2. Gabriel Jesus
Gabriel Jesus mengakhiri kebersamaannya dengan Manchester City pada musim panas ini. Setelah sukses di Etihad Stadium, dia memutuska untuk mencari tantangan baru di Arsenal.
Jesus sekarang menjadi pemain kunci di lini serang Arsenal. Penyerang asal Brasil tersebut mampu tampil sangat mengesankan untuk klub barunya.
Sampai sejauh ini, Jesus sudah mencetak lima gol dan enam asssist di Premier League. Penampilan apiknya mengantarkan The Gunners ke puncak klasemen.
1. Kevin de Bruyne
Kevin De Bruyne adalah motor serangan Manchester City. Kepiawaiannya dalam membuat umpan-umpan berkualitas sudah tidak perlu diragukan lagi.
Musim ini, De Bruyne mampu menunjukkan performa terbaiknya. Gelandang asal Belgia tersebut sudah mengemas sembilan assist dan tiga gol dari 12 laga di Premier League.
De Bruyne sekarang menjadi raja assist di Man City dan Premier League. Dia menjadi tumpuan The Citizens untuk meraih gelar pada musim ini.
Sumber: Premier League
Baca Juga:
- 5 Winger Kiri Terbaik Saat Ini, Ada Bintang Real Madrid
- Termasuk Haaland, 5 Striker Premier League yang Tengah Terkapar Cedera
- 6 Pemain Amerika Selatan di Skuat Liverpool Musim 2022/2023
- 6 Pemain MU yang Berpotensi Cabut pada Januari 2023
- Rapor 6 Pemain Rekomendasi Ralf Rangnick yang Ditolak MU, Siapa Paling Gacor Musim Ini?
- 5 Pemain yang Harus Dijual Barcelona Setelah Tersingkir dari Liga Champions
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 08:50
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 22 Oktober 2025 09:45
-
Tim Nasional 22 Oktober 2025 09:43
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 09:42
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 09:20
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 09:17
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 08:57
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 9 Pemain yang Pernah Disarankan Ralf Rangnick untu...
- Manchester United Terpuruk, 4 Eks Pemainnya Malah ...
- 5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan ...
- 7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selama...
- 4 Pelatih Paling Cepat Capai 250 Kemenangan di Pre...
- 9 Bek Tengah Incaran Liverpool di Bursa Transfer 2...
- 10 Transfer Termahal Dalam Sejarah AC Milan: Dari ...