
Bola.net - Pelaksana Tugas (Plt) Sekretaris Jenderal (Sekjen) PSSI, Yunus Nusi mengungkapkan alasan mengapa pihaknya tetap memberangkatkan Timnas Indonesia U-19 ke Spanyol untuk pemusatan latihan (TC). Kendati, Piala Dunia U-20 2021 ditunda hingga 2023.
Timnas Indonesia U-19 telah dilepas PSSI ke Negeri Matador pada Sabtu (26/12/2020), di Hotel Fairmont, Jakarta Pusat. Skuad Garuda Muda akan berada di Spanyol selama satu bulan lebih, dan kembali ke Tanah Air pada 31 Januari 2021.
"Terlepas dari gonjang ganjing di luar sana kenapa tetap berangkat sementara Piala Dunia batal, PSSI tidak berada dalam persoalan itu. PSSI tetap bertanggung jawab membina anak-anak," ujar Yunus.
"Yang lebih penting bahwa anak-anak ini akan jadi cikal bakal masa depan pemain Timnas Indonesia di dua dekade. Insya Allah kami anggap mereka yang terbaik karena akan jadi pemain Timnas Indonesia U-23, dan senior di tahun-tahun yang akan datang."
"Lalu kami juga menjaga keseimbangan mental dan psikogis anak-anak. Jangan lah mereka sudah tidak main di Piala Dunia 2021 lalu juga kami tidak berangkatkan ke Spanyol. Kami menghargai dan memahami psikologis anak-anak," tegas Yunus.
Baca halaman berikutnya ya Bolaneters
Anggaran
Adapun untuk TC Spanyol, PSSI menggunakan anggaran pemerintah. Sebab sejak awal tidak ada yang menyangka kalau FIFA bakal membatalkan Piala Dunia U-20 2021 yang semula dijadwalkan digelar di Indonesia pada Mei-Juni tahun depan.
"Apa pun itu PSSI tetap memberangkatkan. Kalau pun toh soal anggaran, kan biasa PSSI membiayai sendiri," tutur Yunus.
"Sebelum tahun ini, tahun sebelumnya kan PSSI yang membiayai semua TC di semua serata timnas," imbuhnya.
(Bola.net/Fitri Apriani)
Baca Ini Juga:
- Shin Tae-yong Tak Dampingi Timnas Indonesia U-19 di Spanyol Sejak Awal
- Piala Dunia U-20 2021 Diundur, PSSI Tetap Berangkatkan Timnas U-19 ke Spanyol
- Target Pemain Muda Persija Selama Ikut TC Timnas Indonesia U-19 di Spanyol
- Bahagianya Wonderkid Persija Dipilih Shin Tae-yong Ikut TC Timnas Indonesia U-19 ke Spanyol
- Shin Tae-yong Boyong 30 Pemain ke Spanyol untuk TC Timnas Indonesia U-19, Berikut Nama-namanya
Advertisement
Berita Terkait
-
Tim Nasional 14 Januari 2026 22:59 -
Tim Nasional 14 Januari 2026 21:00Timnas Indonesia, John Herdman, Harapan Fans, dan Luka yang Tersisa
-
Tim Nasional 14 Januari 2026 20:52Media Vietnam Mengulas Babak Baru Timnas Indonesia Bersama John Herdman
LATEST UPDATE
-
Piala Dunia 19 Januari 2026 23:50 -
Liga Inggris 19 Januari 2026 22:43 -
Olahraga Lain-Lain 19 Januari 2026 22:30 -
Liga Champions 19 Januari 2026 22:30 -
Liga Inggris 19 Januari 2026 22:24 -
Liga Inggris 19 Januari 2026 22:07
MOST VIEWED
- Rezaldi dan Hamra Hehanussa Beri Kesan dan Impresi Positif ke Persib Usai Dipinjamkan ke Persik di BRI Super League 2025/26: Suatu Kebanggaan
- Kabar Duka, Asisten Pelatih Arema FC Kuncoro Tutup Usia
- BRI Super League 2025/2026: Arema FC dan Ian Puleio Resmi Berpisah
- Persib Bandung Dekati Layvin Kurzawa, Eks Bek PSG Siap Ramaikan BRI Super League
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...

















:strip_icc()/kly-media-production/medias/4848901/original/076050200_1717138481-IMG20240531104427.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477505/original/010719300_1768833274-Prabowo_Mahasiswa_Papua.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477503/original/080786400_1768831286-Bocah_lima_tahun_asal_Sukabumi_jago_matematika.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477497/original/032473000_1768829852-Prabowo_Rapat.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477493/original/012138900_1768829400-Rektor_nonaktif_UNM_Karta_Jayadi.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477488/original/030082500_1768828543-Mapolres_Kudus.jpeg)

