
Bola.net - Mario Gomez membeber rencana yang ia susun terkait program uji coba pada sesi persiapan jelang kompetisi musim 2020. Pelatih Arema FC ini menyebut bahwa ada rencana mereka akan menjajal Persipura Jayapura pada salah satu laga uji coba yang disusunnya.
"Saya dengan Persipura akan menggelar persiapan di sini mulai 26 Januari mendatang," kata Gomez.
"Mungkin kami bisa menggelar uji coba dengan mereka," sambungnya.
Menurut Gomez, kemungkinan uji coba ini bakal dihelat pada pekan depan. Paling lambat, pelatih asal Argentina tersebut berencana, uji coba bakal digelar pada akhir Januari ini.
"Namun, semua belum ada kepastian. Yang pasti, kami akan upayakan sebaik mungkin," tuturnya.
Sebelumnya, Arema sudah menggelar persiapan pramusim sejak medio Januari 2020 lalu. Sejak awal pekan ini, mereka pun sudah mengelar pemusatan latihan di kompleks Kusuma Agrowisata, Kota Batu. Agenda ini dihelat sampai Sabtu (25/01) lusa.
Sementara itu, selain berlatih, pada pemusatan latihan ini, Arema pun menggelar laga uji coba. Yang menjadi lawan adalah tim lokal, Bintang Semeru. Dalam pertandingan yang dihelat di Lapangan Kusuma Agro, Rabu (22/01), Arema menang telak dengan skor 10-1.
Simak artikel selengkapnya di bawah ini.
Perlu Dua Tiga Laga Uji Coba
Menurut Gomez, laga kontra Persipura bukan satu-satunya laga uji coba yang ia rencanakan sebelum kompetisi musim 2020 resmi bergulir. Menurutnya, ada sejumlah laga uji coba lain yang sudah ia rencanakan.
"Kami perlu dua sampai tiga laga uji coba," tutur Gomez.
"Namun, ini pun tergantung pada kapan liga akan dimulai. Bisa jadi pula ada ajang pramusim lain," sambungnya.
(Bola.net/Dendy Gandakusumah)
Advertisement
Berita Terkait
-
Bola Indonesia 20 Januari 2026 20:14Update Transfer Resmi 18 Klub BRI Super League pada Januari 2026
-
Bola Indonesia 20 Januari 2026 12:30Alfeandra Dewangga Siap Bawa Persib Cetak Sejarah Juara 3 Kali Berturut-turut
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 21 Januari 2026 02:33 -
Liga Champions 21 Januari 2026 02:13 -
Liga Champions 21 Januari 2026 00:58 -
Liga Champions 21 Januari 2026 00:36 -
Liga Champions 21 Januari 2026 00:22 -
Liga Inggris 20 Januari 2026 23:19
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...
















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5245626/original/048725100_1749372966-000_36Q889V.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5448851/original/042624000_1766041640-Marc-Andre_ter_Stegen.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478013/original/077005300_1768888136-1.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478745/original/092374700_1768918121-Anggota_DPRD_Kudus_terbukti_judi.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/4122595/original/078298900_1660371996-063_1414340675.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5317774/original/014808500_1755405615-IMG-20250817-WA0095.jpg)

