
Bola.net - Arema Cronus masih belum bisa dipastikan jadi melakoni laga uji coba kontra Penang FA. Hal ini diungkapkan General Manager Arema, Ruddy Widodo, Rabu (24/12).
"Jacksen (Pelatih Penang FA, Jacksen Tiago) sudah menghubungi saya. Mereka akan menggelar TC di Batu dan ingin beruji coba dengan kita," ujar Ruddy Widodo.
"Tapi, mereka rencananya akan menggelar uji coba di atas tanggal 10 Januari. Sementara, tanggal-tanggal itu kita sudah jadwalkan ikut Trofeo Persija dan SCTV Cup," sambungnya.
Namun demikian, Ruddy tak bisa memastikan tawaran uji coba itu tak akan terlaksana. Menurutnya, masih ada kesempatan bagi Arema untuk meladeni ajakan Penang tersebut.
"Saya bilang ke Jacksen agar tetap gelar TC di Malang. Kalau memang sempat, nanti akan kita adakan uji coba," tandas Ruddy.
Sementara, jawaban senada juga datang dari Jacksen Tiago. Menurutnya, saat ini dia sedang menyusun rencana pemusatan latihan dan uji coba di Malang. Namun, dia masih belum tahu apakah berkesempatan menghadapi Arema atau tidak.
"Kita sedang coba susun jadwal dan program. Semoga saja ada kesempatan kita gelar TC dan uji coba di Batu," ujar Jacko, sapaan karib Jacksen, pada Bola.net. (den/dzi)
"Jacksen (Pelatih Penang FA, Jacksen Tiago) sudah menghubungi saya. Mereka akan menggelar TC di Batu dan ingin beruji coba dengan kita," ujar Ruddy Widodo.
"Tapi, mereka rencananya akan menggelar uji coba di atas tanggal 10 Januari. Sementara, tanggal-tanggal itu kita sudah jadwalkan ikut Trofeo Persija dan SCTV Cup," sambungnya.
Namun demikian, Ruddy tak bisa memastikan tawaran uji coba itu tak akan terlaksana. Menurutnya, masih ada kesempatan bagi Arema untuk meladeni ajakan Penang tersebut.
"Saya bilang ke Jacksen agar tetap gelar TC di Malang. Kalau memang sempat, nanti akan kita adakan uji coba," tandas Ruddy.
Sementara, jawaban senada juga datang dari Jacksen Tiago. Menurutnya, saat ini dia sedang menyusun rencana pemusatan latihan dan uji coba di Malang. Namun, dia masih belum tahu apakah berkesempatan menghadapi Arema atau tidak.
"Kita sedang coba susun jadwal dan program. Semoga saja ada kesempatan kita gelar TC dan uji coba di Batu," ujar Jacko, sapaan karib Jacksen, pada Bola.net. (den/dzi)
Advertisement
Berita Terkait
-
Bola Indonesia 12 Desember 2023 23:45
Sempat Join Proyek Los Galacticos ala Arema Cronus, Ini Kisah Greg Nwokolo
-
Bola Indonesia 16 Juni 2023 03:00
-
Bola Indonesia 7 September 2021 15:23
Gacor! Ryuji Utomo Berpeluang Bawa Penang FC Lolos ke Piala AFC
-
Bola Indonesia 1 Desember 2020 18:17
Persija Kirim Ryuji Utomo ke Tim Promosi Liga Super Malaysia
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 21 Oktober 2025 23:12
-
Liga Champions 21 Oktober 2025 23:11
-
Liga Inggris 21 Oktober 2025 23:02
-
Liga Champions 21 Oktober 2025 22:50
-
Liga Champions 21 Oktober 2025 22:47
-
Liga Champions 21 Oktober 2025 22:46
MOST VIEWED
- Jadwal Persib Bandung di BRI Super League 2025/2026
- Hasil Persebaya vs Persija: Macan Kemayoran Mengaum, Bantai Bajul Ijo 3-1 di GBT
- Kata-Kata Thom Haye Usai Pamer Kualitas Tingkat Tinggi Saat Persib Bantai PSBS di BRI Super League: Beberapa Hari Terakhir Benar-Benar Berat
- Jadwal Lengkap BRI Super League 2025/2026
HIGHLIGHT
- 9 Pemain yang Pernah Disarankan Ralf Rangnick untu...
- Manchester United Terpuruk, 4 Eks Pemainnya Malah ...
- 5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan ...
- 7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selama...
- 4 Pelatih Paling Cepat Capai 250 Kemenangan di Pre...
- 9 Bek Tengah Incaran Liverpool di Bursa Transfer 2...
- 10 Transfer Termahal Dalam Sejarah AC Milan: Dari ...