
Bola.net - Arema FC bisa bernapas lega. Winger andalan mereka, Dendi Santoso, kian menunjukkan perkembangan positif dalam proses pemulihan cederanya dan diprediksi bakal bisa segera kembali berlatih bersama tim berlogo singa mengepal tersebut.
"Alhamdulillah perkembangan Dendi bagus," ucap Sport Therapist Arema FC, David Setiawan, pada Bola.net.
"Insyaallah, Kamis atau Jumat ia sudah bisa dicoba untuk kembali berlatih bersama tim," sambungnya.
Menurut David, Dendi sendiri sudah tak merasakan sakit akibat cederanya. Saat ini, winger 30 tahun tersebut bahkan sudah masuk fase penguatan.
"Saat ini, memang Dendi masuk fase penguatan. Tidak ada masalah lagi dengan cederanya," tutur David.
Sebelumnya, Dendi Santoso mengalami cedera pada adductornya.
Selain adductor, jebolan Akademi Arema juga sempat bermasalah dengan otot hamstringnya.
Akibat cedera yang ia derita, Dendi harus menjalani latihan terpisah selama dua pekan belakangan ini. Ia pun tak bisa mengikuti sesi latihan fisik di Kebun Raya Purwodadi dua pekan lalu, dan uji coba kontra Kaki Mas akhir pekan lalu.
Simak artikel selengkapnya di bawah ini.
Siap Jalani Latihan Fisik di Pantai
Lebih lanjut, David menyebut bahwa Dendi siap untuk mengikuti sesi latihan fisik yang akan dihelat di pantai pada tengah pekan ini. Namun, menurut alumnus Universitas Negeri Yogyakarta tersebut, Dendi akan menjalani sesi latihan terpisah.
"Mungkin latihan terpisah nanti di sana," ujar David.
"Karena baru saja pulih dari cedera, tentu programnya berbeda dengan pemain-pemain lain," ia menandaskan.
(Bola.net/Dendy Gandakusumah)
Advertisement
Berita Terkait
-
Bola Indonesia 20 Januari 2026 20:14Update Transfer Resmi 18 Klub BRI Super League pada Januari 2026
-
Bola Indonesia 20 Januari 2026 12:30Alfeandra Dewangga Siap Bawa Persib Cetak Sejarah Juara 3 Kali Berturut-turut
LATEST UPDATE
-
Liga Inggris 20 Januari 2026 23:00 -
Liga Champions 20 Januari 2026 22:53 -
Liga Inggris 20 Januari 2026 22:52 -
Liga Champions 20 Januari 2026 22:38 -
Liga Champions 20 Januari 2026 22:28 -
Tim Nasional 20 Januari 2026 22:26
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...
















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5245626/original/048725100_1749372966-000_36Q889V.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5448851/original/042624000_1766041640-Marc-Andre_ter_Stegen.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478013/original/077005300_1768888136-1.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478745/original/092374700_1768918121-Anggota_DPRD_Kudus_terbukti_judi.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/4122595/original/078298900_1660371996-063_1414340675.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5317774/original/014808500_1755405615-IMG-20250817-WA0095.jpg)

