
"Mitra Kukar itu adalah tim yang sangat disiplin. Mereka juga sangat kompak," ujar Bambang Nurdiansyah, usai memimpin latihan anak asuhnya di Lapangan Kottabarat, Solo, Kamis (10/12).
"Ini adalah pekerjaan bagi kami untuk bisa membongkar pertahanan mereka yang solid," sambungnya, menjawab pertanyaan .
Persija sendiri bakal menghadapi Mitra Kukar pada laga perdana mereka pada Delapan Besar Piala Jenderal Sudirman. Pertandingan ini bakal dihelat di Stadion Manahan Solo, Sabtu (12/12) malam.
Menurut Banur, sapaan karib Bambang Nurdiansyah, mengaku penampilan Persija kali ini dipastikan berbeda dengan laga terakhir mereka. Pada laga pamungkas Grup A, Persija -yang bermain lemas- harus mengakui keunggulan Gresik United.
"Kali ini, kita memiliki waktu istirahat yang cukup. Sementara, waktu itu jaraknya hanya dua hari dari pertandingan sebelumnya," tuturnya.
"Waktu itu, untuk sekadar mengangkat kaki saja mereka nggak kuat. Karenanya, saya nggak bisa analisa pertandingan ini," Banur menandaskan. [initial]
Advertisement
Berita Terkait
-
Bola Indonesia 21 Oktober 2025 15:59
LATEST UPDATE
-
Bola Indonesia 22 Oktober 2025 23:27
-
Liga Eropa UEFA 22 Oktober 2025 23:10
-
Liga Spanyol 22 Oktober 2025 23:08
-
Bola Indonesia 22 Oktober 2025 22:58
-
Asia 22 Oktober 2025 22:57
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 22:48
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 9 Pemain yang Pernah Disarankan Ralf Rangnick untu...
- Manchester United Terpuruk, 4 Eks Pemainnya Malah ...
- 5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan ...
- 7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selama...
- 4 Pelatih Paling Cepat Capai 250 Kemenangan di Pre...
- 9 Bek Tengah Incaran Liverpool di Bursa Transfer 2...
- 10 Transfer Termahal Dalam Sejarah AC Milan: Dari ...