
Bola.net - - Jelang bergulirnya kompetisi Shopee Liga 1 2019, Bali United mendapatkan sebuah kabar gembira. Banding mereka untuk hukuman dua laga kandang tanpa penonton telah dikabulkan.
Alhasil, Bali United pun bisa menggelar dua laga kandang pertamanya di musim baru dengan kehadiran penonton dan para suporter setianya.
Bali United awalnya mendapatkan hukuman dari Komite Disiplin PSSI berupa denda dan sanksi dua laga kandang tanpa penonton setelah insiden flare yang menyala dalam pertandingan kandang terakhir mereka di Liga 1 2018. Saat itu, Serdadu Tridatu kalah 1-2 dari Persija Jakarta.
Pihak Serdadu Tridatu mengajukan banding, dan responsnya positif. Hukumannya jadi lebih ringan.
Scroll terus ke bawah.
Banding Diterima
"Banding kami diterima PSSI. Hukuman berupa denda dan pertandingan tanpa penonton yang awalnya dijatuhkan kepada kami, diringankan dengan diperbolehkannnya penonton menyaksikan laga nanti. Namun hukuman denda berupa uang tetap berlaku untuk kami," ujar Yabes Tanuri, CEO Bali United, dikutip dari situs resmi klub, Senin (13/5).
"Kami berharap dengan kejadian ini bisa menjadi pelajaran bagi suporter untuk tidak mengulangi hal yang bisa merugikan tim. Mari beri dukungan positif untuk tim," imbuh Yabes Tanuri.
Dengan begitu, kalangan suporter dan penonton umum bisa menyaksikan langsung perjuangan Stefano Lilipaly cs. dalam dua laga kandang awal musim ini di Stadion I Wayan Dipta, Gianyar.
Dua laga itu, yakni Bali United menjamu Persebaya Surabaya pada partai kandang perdana musim ini, Kamis (16/5), kemudian laga kandang menjamu Bhayangkara FC, Selasa (21/5).
Sumber: Bola.com
Advertisement
Berita Terkait
-
Bola Indonesia 20 Oktober 2025 10:196 Pemain Timnas Indonesia Absen dari Latihan Persib, Bojan Hodak Menjelaskan
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 05:59 -
Liga Champions 22 Oktober 2025 05:51 -
Liga Champions 22 Oktober 2025 05:45 -
Liga Champions 22 Oktober 2025 05:42 -
Liga Champions 22 Oktober 2025 05:30 -
Liga Champions 22 Oktober 2025 05:23
MOST VIEWED
- Jadwal Persib Bandung di BRI Super League 2025/2026
- Hasil Persebaya vs Persija: Macan Kemayoran Mengaum, Bantai Bajul Ijo 3-1 di GBT
- Kata-Kata Thom Haye Usai Pamer Kualitas Tingkat Tinggi Saat Persib Bantai PSBS di BRI Super League: Beberapa Hari Terakhir Benar-Benar Berat
- Jadwal Lengkap BRI Super League 2025/2026
HIGHLIGHT
- 9 Pemain yang Pernah Disarankan Ralf Rangnick untu...
- Manchester United Terpuruk, 4 Eks Pemainnya Malah ...
- 5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan ...
- 7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selama...
- 4 Pelatih Paling Cepat Capai 250 Kemenangan di Pre...
- 9 Bek Tengah Incaran Liverpool di Bursa Transfer 2...
- 10 Transfer Termahal Dalam Sejarah AC Milan: Dari ...
















:strip_icc():format(webp)/kly-media-production/medias/5387645/original/081425400_1761087072-Mobil_ambulans.jpeg)
:strip_icc():format(webp)/kly-media-production/medias/3532092/original/001902400_1628153571-211500793_856857638254382_8023651235797550035_n.jpg)
:strip_icc():format(webp)/kly-media-production/medias/5288593/original/054927900_1752978291-Menkomdigi.jpg)
:strip_icc():format(webp)/kly-media-production/medias/5361997/original/036744000_1758802936-WhatsApp_Image_2025-09-25_at_11.47.33_8a9a8fdb.jpg)
:strip_icc():format(webp)/kly-media-production/medias/5376527/original/057366900_1760007161-sppg3.jpg)
:strip_icc():format(webp)/kly-media-production/medias/5387015/original/072800100_1761028926-s.jpg)

