
Bola.net - Eduardo Almeida memastikan timnya tak memiliki persiapan khusus untuk menghadapi Carlos Fortes, mantan pemain mereka yang kini memperkuat PSIS Semarang. Pelatih Arema FC ini menegaskan bahwa yang dipersiapkan timnya adalah menghadapi PSIS Semarang sebagai sebuah tim.
"Kami tak mempersiapkan diri menghadapi seorang pemain. Persiapan kami adalah untuk menghadapi sebuah tim," kata Almeida, Rabu (06/07).
"Yang kami persiapkan adalah laga kontra PSIS Semarang, bukan menghadapi Carlos Fortes," sambungnya.
Arema FC akan menghadapi PSIS Semarang pada Semifinal Piala Presiden 2022. Leg pertama laga ini akan dihelat di Stadion Jatidiri Semarang, Kamis (07/07) besok.
Dalam laga ini, Arema FC kemungkinan besar akan kembali bertemu dengan penyerang andalan mereka musim lalu, Carlos Fortes. Saat ini, pemain asal Portugal tersebut menjadi ujung tombak andalan PSIS Semarang.
Jika Fortes bermain, ini akan menjadi perjumpaannya yang kedua dengan Arema FC. Pada perjumpaan pertama, dalam laga uji coba beberapa waktu lalu, ia mencetak dua gol ke gawang Arema dan membawa timnya menang 2-1.
Simak artikel selengkapnya di bawah ini.
Keuntungan Hadapi Fortes
Lebih lanjut, Almeida mengaku ada keuntungan yang dimiliki timnya saat bertemu dengan Carlos Fortes. Keuntungan ini, sambungnya, adalah anak asuhnya sudah mengenal dengan baik pemain berpostur tinggi besar tersebut.
"Kami sempat semusim bermain dengannya," tutur Almeida.
"Tentu, para pemain sudah mengenalnya dengan sangat baik. Ini pasti akan memudahkan kami," sambungnya.
(Bola.net/Mustopa El Abdy)
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 21 Januari 2026 10:19Habis Dihajar MU, Terbitlah Bodo/Glimt: Apa Kata Pep Guardiola?
-
Liga Champions 21 Januari 2026 09:09
LATEST UPDATE
-
Liga Eropa UEFA 22 Januari 2026 00:45 -
Liga Eropa UEFA 22 Januari 2026 00:45 -
Liga Eropa UEFA 22 Januari 2026 00:45 -
Olahraga Lain-Lain 21 Januari 2026 22:30 -
Liga Italia 21 Januari 2026 22:20 -
Olahraga Lain-Lain 21 Januari 2026 22:13
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...

















:strip_icc()/kly-media-production/thumbnails/5480071/original/031994800_1769018823-reaksi-perry-warjiyo-soal-thomas-keponakan-prabowo-calon-deputi-gubernur-bi-0393cf.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/thumbnails/5480070/original/045778700_1769018754-20260121-news-flash-c2dc0f.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5480060/original/010927300_1769014700-sabrang.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5480059/original/087062900_1769014044-IMG_5539.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5480047/original/083448500_1769011227-141553.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478933/original/079657200_1768961772-Ketua_KNKT__Soerjanto_Tjahjono.jpg)
