
Bola.net - - Suporter Persebaya, Bonek Mania mengeluhkan mahalnya harga tiket Blessing Game melawan Sarawak FA yang akan digelar pada Minggu (18/3) mendatang. Para suporter bahkan menyampaikan protes kepada manajemen melalui sosial media.
Menurut unggahan akun instagram resmi Persebaya, harga tiket kategori fans dilepas dengan harga Rp. 50 ribu. Sedangkan untuk kategori super fans seperti biasanya dibanderol seharga Rp. 250 ribu.
Yang dikeluhkan oleh suporter yang identik dengan warna hijau ini tentu harga tiket untuk kategori fans. Sebab harganya dinilai terlalu tinggi, padahal mayoritas pembeli tiket kategori ini adalah kalangan pelajar.
"Dari teman-teman Bonek memang kalau masalah harga tiket memang terlalu mahal, soalnya di kalangan Bonek kebanyakan pelajar, mereka juga ingin mendukung Persebaya," ungkap Pentolan Bonek Tribun Kidul, Agus Bimbim Tessy kepada Bola.net.
Selain itu kata Tessy, Bonek juga harus mengeluarkan biaya transportasi dan konsumsi. Sehingga dengan harga Rp. 50 ribu dinilai terlalu mahal. Belum lagi yang sudah berkeluarga dan membawa keluarganya ke stadion, harus merogoh kocek lebih dalam lagi.
"Idealnya sih seperti biasanya Rp. 35 ribu, kalau kayak kemarin Piala Presiden Rp. 40 ribu gak masalah karena dua pertandingan. Kalau Rp. 50 ribu kan kasihan juga, banyak yang mengeluh ke saya juga," tegasnya.
Tessy menambahkan, seharusnya manajemen bisa melihat bagaimana perubahan yang dilakukan oleh Bonek Mania yang sudah mau beli tiket untuk masuk stadion. Namun justru dimanfaatkan dengan menaikkan harga tiket.
Advertisement
Berita Terkait
-
Bola Indonesia 18 Oktober 2025 09:58
Jadwal BRI Super League di Indosiar Hari Ini, Sabtu 18 Oktober 2025
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 18:02
-
Tim Nasional 22 Oktober 2025 17:48
-
Bola Indonesia 22 Oktober 2025 17:30
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 17:21
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 17:21
-
News 22 Oktober 2025 17:17
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 9 Pemain yang Pernah Disarankan Ralf Rangnick untu...
- Manchester United Terpuruk, 4 Eks Pemainnya Malah ...
- 5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan ...
- 7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selama...
- 4 Pelatih Paling Cepat Capai 250 Kemenangan di Pre...
- 9 Bek Tengah Incaran Liverpool di Bursa Transfer 2...
- 10 Transfer Termahal Dalam Sejarah AC Milan: Dari ...