
Bola.net - Skuad Arema FC memiliki cara sendiri untuk memperingati setahun terjadinya Tragedi Kanjuruhan. Klub berlogo singa mengepal tersebut mengaku akan berjuang sekuat tenaga untuk bisa meraih kemenangan pada laga lanjutan BRI Liga 1 2023/2024, kontra PSS Sleman, akhir pekan ini.
Pelatih Arema FC, Fernando Valente, menyebut bahwa tak ada seremoni khusus yang mereka siapkan untuk memperingati setahun tragedi tersebut. Namun, ia memastikan bahwa timnya tetap akan melakukan sesuatu untuk memperingati Tragedi Kanjuruhan.
"Normal saja, kami akan fokus kepada pekerjaan. Namun, seperti yang saya katakan sejak awal berada di Arema FC, kami selalu berpikir soal apa dan siapa yang kami wakili di lapangan," ucap Valente.
"Besok adalah hari yang sangat berarti. Kita tahu cara mengenang dan memberi penghormatan terbaik adalah dengan meraih kemenangan. Saya berharap bisa menang untuk suporter dan kerabat korban Tragedi Kanjuruhan," sambungnya.
Arema FC akan menghadapi PSS Sleman pada pekan ke-14 BRI Liga 1 2023/2024. Pertandingan ini akan dihelat di Stadion Kapten I Wayan Dipta Gianyar Bali, Sabtu (30/09).
Laga ini berlangsung tepat setahun dari terjadinya Tragedi Kanjuruhan, yang terjadi usai laga antara Arema FC dan Persebaya Surabaya, di Stadion Kanjuruhan. Dalam tragedi tersebut, 135 orang tewas dan ratusan lainnya luka-luka.
Simak artikel selengkapnya di bawah ini.
Tak Mau Gagal Move On
Lebih lanjut, Valente mengaku sedih dan berempati dengan para korban Tragedi Kanjuruhan dan kerabat mereka. Namun, menurut pelatih asal Portugal tersebut, ia tak mau anak-anak asuhnya gagal melangkah ke masa depan karena tragedi ini.
"Tentu kami sangat menyesalkan Tragedi Kanjuruhan ini," tutur Valente.
"Namun, tragedi ini tak boleh sampai mempengaruhi kami pada masa mendatang," sambungnya.
Klasemen Liga 1 2023/2024
(Dendy Gandakusumah/Bola.net)
Jangan lewatkan ya, Bolaneters!
- David da Silva Beberkan Karakter Persib di BRI Liga 1: Kami Selalu Berusaha Menang, Cetak Gol, dan T
- Persija Kehilangan 1 Pemain Pilar untuk Lawan Persis di BRI Liga 1, Siapa Dia?
- Gawat! Persib Terancam Kehilangan 5 Pemain untuk Menghadapi Persita di BRI Liga 1
- Erick Thohir soal Banyaknya Pelatih yang Keluhkan Wasit di BRI Liga 1: Mereka juga Manusia, PT LIB A
- Gol Perdana Rahmat Arjuna dan Misi Besarnya Main untuk Timnas Indonesia
- Cara Arsan Makarin Agar Dilirik Pelatih Persib: Tambah Porsi Latihan Hingga 1 Jam Bareng Marc Klok
Advertisement
Berita Terkait
-
Bola Indonesia 20 Oktober 2025 10:19
6 Pemain Timnas Indonesia Absen dari Latihan Persib, Bojan Hodak Menjelaskan
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 06:06
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 05:59
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 05:51
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 05:45
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 05:42
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 05:30
MOST VIEWED
- Jadwal Persib Bandung di BRI Super League 2025/2026
- Hasil Persebaya vs Persija: Macan Kemayoran Mengaum, Bantai Bajul Ijo 3-1 di GBT
- Kata-Kata Thom Haye Usai Pamer Kualitas Tingkat Tinggi Saat Persib Bantai PSBS di BRI Super League: Beberapa Hari Terakhir Benar-Benar Berat
- Jadwal Lengkap BRI Super League 2025/2026
HIGHLIGHT
- 9 Pemain yang Pernah Disarankan Ralf Rangnick untu...
- Manchester United Terpuruk, 4 Eks Pemainnya Malah ...
- 5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan ...
- 7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selama...
- 4 Pelatih Paling Cepat Capai 250 Kemenangan di Pre...
- 9 Bek Tengah Incaran Liverpool di Bursa Transfer 2...
- 10 Transfer Termahal Dalam Sejarah AC Milan: Dari ...