
Bola.net - Weliansyah tak risau harus menjalani tugas barunya. Caretaker Semen Padang ini mengaku siap harus menakhodai tim berjuluk Kabau Sirah tersebut dalam lanjutan Shopee Liga 1 musim 2019.
"Meski merupakan tugas berat, ini amanah dan tanggung jawab yang harus diemban," ucap Weliansyah, dalam rilis Semen Padang.
"Saya siap melanjutkan dan menjalani karena tidak ingin tim ini semakin terpuruk," sambungnya.
Sebelumnya, manajemen Semen Padang menunjuk Weliansyah sebagai caretaker mereka untuk mengarungi lanjutan Shopee Liga 1 musim 2019. Weliansyah sendiri menggantikan Syafrianto Rusli yang mengundurkan diri usai kekalahan timnya kala menjamu PS TIRA di Stadion Gelora Haji Agus Salim Padang, Senin (08/07). Dalam laga tersebut, skuad besutan Syafrianto harus menelan kekalahan 1-3.
Sejauh ini, Semen Padang berada di peringkat 16 klasemen sementara Liga 1. Mereka baru mengumpulkan tiga poin dari enam pertandingan. Sejauh ini, mereka pun masih belum sekali pun meraih kemenangan.
Apa pekerjaan rumah yang harus segera dituntaskan Weliansyah untuk mendongkrak prestasi timnya? Simak di bawah ini.
Benahi Mental
Menurut Weliansyah, ada sejumlah hal yang harus dibenahi timnya agar bisa kembali ke jalur yang benar pada kompetisi ini. Namun, ia menyebut, ada hal yang harus diprioritaskan untuk segera dibenahi.
"Kami harus mampu membangkitkan dan meningkatkan motivasi pemain agar kembali bergairah dalam bertanding. Kami akan melakukan pendekatan baik secara personal maupun secara tim," katanya.
"Kami berharap, anak-anak bisa lepas dari mental down ini. Karena, jika mentalnya sudah bangkit, anak-anak akan mudah menjalankan skema yang diberikan. Kami harus melupakan yang sudah berlalu dan meraih yang lebih baik ke depannya," imbuhnya.
Advertisement
Berita Terkait
-
Bola Indonesia 20 Oktober 2025 21:09
Rekap Hasil BRI Super League Hari Ini: Tim Tamu Berjaya di Padang dan Solo
-
Bola Indonesia 20 Oktober 2025 10:19
6 Pemain Timnas Indonesia Absen dari Latihan Persib, Bojan Hodak Menjelaskan
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 23 Oktober 2025 01:07
-
Liga Champions 23 Oktober 2025 01:06
-
Liga Champions 23 Oktober 2025 01:05
-
Liga Champions 23 Oktober 2025 01:04
-
Liga Champions 23 Oktober 2025 01:03
-
Liga Champions 23 Oktober 2025 01:02
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 9 Pemain yang Pernah Disarankan Ralf Rangnick untu...
- Manchester United Terpuruk, 4 Eks Pemainnya Malah ...
- 5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan ...
- 7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selama...
- 4 Pelatih Paling Cepat Capai 250 Kemenangan di Pre...
- 9 Bek Tengah Incaran Liverpool di Bursa Transfer 2...
- 10 Transfer Termahal Dalam Sejarah AC Milan: Dari ...