
Bola.net - Gelandang Persela Lamongan, Rafael Gomes de Oliviera alias Rafinha bertekad mengulang catatan manis di markas Borneo FC. Mengingat, Laskar Joko Tingkir bisa meraih kemenangan di Samarinda musim lalu.
Hal itu diungkapkan Rafinha jelang pertandingan pekan ketiga Shopee Liga 1 2020 melawan Borneo FC. Pertandingan tersebut akan berlangsung di Stadion Segiri, Samarinda, Jumat (13/3/2020) besok.
"Kami akan main sebaik mungkin, kami akan mengingatkan hasil terakhir tahun lalu dimana kami bisa meraih kemenangan di sini," kata Rafinha, Kamis (12/3/2020).
"Mudah-mudahan aura itu bisa kami bangkitkan kembali walaupun di dua pertandingan awal kami tidak bisa mendapat poin," sambungnya.
"Mudah-mudahan besok kami bisa meraih hasil maksimal," tegas pemain berpaspor Brasil tersebut.
Scroll ke bawah untuk informasi selengkapnya ya Bolaneters.
Bertekad Cetak Gol
Selain itu, Rafinha juga bertekad bisa mencetak gol ke gawang Borneo FC. Karena musim lalu, dia menjadi salah satu pemain yang berhasil membobol gawang Pesut Etam.
"Pikiran positif untuk itu selalu ada, walaupun saat ini Borneo FC kondisinya sedang baik," Rafinha menambahkan.
Apalagi, jika Persela bisa meraih hasil positif di Samarinda akan menambah kepercayaan diri pemain mengarungi kompetisi Liga 1. Setelah kehilangan poin di dua laga sebelumnya.
"Sebagai penyerang, saya selalu ingin mencetak gol setiap laga," pungkas pemain yang diproyeksikan untuk menggantikan peran Gabriel do Carmo.
(Bola.net/Mustopa El Abdy)
Advertisement
Berita Terkait
-
Bola Indonesia 20 Januari 2026 12:30Alfeandra Dewangga Siap Bawa Persib Cetak Sejarah Juara 3 Kali Berturut-turut
LATEST UPDATE
-
Bola Indonesia 20 Januari 2026 17:29 -
Liga Inggris 20 Januari 2026 17:11 -
Liga Inggris 20 Januari 2026 17:03 -
Liga Champions 20 Januari 2026 17:00 -
Otomotif 20 Januari 2026 16:51 -
Bolatainment 20 Januari 2026 16:50
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...
















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478486/original/020318500_1768903480-WhatsApp_Image_2026-01-20_at_16.53.09.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478382/original/073050900_1768899671-000_1BH95K.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478423/original/1377-Wakil_Menteri_Kelautan_dan_Perikanan_Laksamana_TNI__Purn__Didit_Herdiawan_menemui_keluarga_tiga_pegawai_Kementerian_Kelautan_dan_Perikanan__KKP__yang_menjadi_korban_kecelakaan_pesawat_IAT_ATR.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5476057/original/059970900_1768709189-dro.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477121/original/013686100_1768809456-IMG-20260119-WA0001.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478387/original/060178300_1768900220-23d841c0-73a5-491c-b90d-a2c68d4c7d5d.jpeg)

