
Bola.net - Winger Persebaya Surabaya, Irfan Jaya, menyambut positif wacana kembali bergulirnya Shopee Liga 1 2020. Pemain asal Bantaeng itu senang sekaligus bersyukur jika kompetisi benar-benar dilanjutkan.
Wacana Shopee Liga 1 2020 kembali bergulir muncul dalam rapat federasi dengan klub. Salah satu opsinya yakni digulirkan pada September dan dipusatkan di Pulau Jawa.
"Alhamdulillah, buat Irfan itu kabar yang sangat bagus, saya senang kalau memang liga kembali dilanjutkan," katanya kepada Bola.net, Kamis (11/6/2020).
Irfan juga sangat antusias untuk kembali berkumpul dengan rekan setimnya untuk menyiapkan pertandingan. Sebab, sudah lebih dari dua bulan kompetisi dihentikan akibat pandemi Covid-19.
"Sudah rindu latihan bareng sama teman-teman, apalagi bertanding," jelas pemain yang pernah membela PSM Makassar U-21 itu.
Scroll ke bawah untuk informasi selengkapnya ya Bolaneters.
Tetap Ketat Tanpa Degradasi

Namun, rencananya kompetisi akan digelar tanpa degradasi. Artinya, tidak ada tim Liga 1 yang turun kasta musim depan. Hanya ada tambahan dua peserta yang promosi dari Liga 2.
Bagi Irfan, tidak adanya aturan degradasi tidak menjadi masalah. Dia menilai Shopee Liga 1 2020 akan tetap berlangsung kompetitif karena tim akan berjuang merebut gelar juara.
"Pasti (ketat) meskipun tanpa degradasi, tapi mungkin ketatnya lagi untuk perburuan juara," tandas mantan pemain timnas Indonesia U-23 tersebut.
(Bola.net/Mustopa El Abdy)
Baca juga artikel-artikel lainnya:
- Duet-duet Maut di Lini Depan Persib Bandung
- Gaston Castano: Primadona PSS Sleman, Oleh-oleh Blusukan ke Argentina
- Menilik Sepak Terjang Legiun Asing Asal Chile di PSM Makassar
- PSSI: PT LIB Nyatakan Kesiapan Gulirkan Kembali Kompetisi
- Gelandang PSIS Siap Patuhi Protokol Kesehatan Jika Kompetisi Dilanjutkan
Advertisement
Berita Terkait
LATEST UPDATE
-
Liga Inggris 21 Januari 2026 21:18 -
Liga Champions 21 Januari 2026 21:07 -
Tim Nasional 21 Januari 2026 20:56 -
Voli 21 Januari 2026 20:45 -
Liga Inggris 21 Januari 2026 20:38 -
Liga Champions 21 Januari 2026 20:00
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...

















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479997/original/027162300_1769003247-WhatsApp_Image_2026-01-21_at_20.19.54.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479983/original/030014600_1769002457-Ratusan_Kontainer_Limbah_B3_Menumpuk_di_Batam.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479971/original/038425800_1769001303-137248.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/4958949/original/054567300_1727919991-IMG-20241002-WA0132.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479957/original/032059100_1768999415-1000018668.jpg)
