
Bola.net - Jadwal lengkap partai leg kedua semifinal Piala Presiden 2022. Dua pertandingan yang bakal digelar adalah Arema FC vs PSIS Semarang dan Borneo FC vs PSS Sleman.
Dua laga leg pertama sudah dimainkan pada Kamis (7/7/2022). Dalam pertandingan sore hari, Arema FC sukses membungkan tuan rumah PSIS 2-0 di Stadion Jatidiri, Semarang.
Pada laga ini, kedua tim masih bermain imbang tanpa gol hingga jeda tengah pertandingan di babak kedua. Namun, setelah itu Singo Edan sukses mencetak dua gol, masing-masing lewat aksi Abel Camara dan Gian Zola.
Kemenangan Arema FC terasa sangat sensasional karena sebelumnya sama seperti mereka, PSIS juga sama sekali belum pernah terkalahkan di ajang Piala Presiden 2022 ini.
Berkat kemenangan 2-0 ini, Arema FC bisa dibilang sudah menginjakkan satu kaki mereka di partai final. Pasalnya, tim asuhan Eduardo Almeida bakal bertindak sebagai tuan rumah di laga leg kedua.
Sensasi Matheus Pato

Skor identik muncul dari partai semifinal lainnya. Tuan rumah PSS Sleman secara tragis harus mengakui keunggulan sang tamu, Borneo FC dua gol tanpa balas di Stadion Maguwoharjo.
Dua gol kemenangan Borneo FC diborong oleh bintang baru mereka asal Brasil, Matheus Pato. Bomber 27 tahun itu sukses mencetak dua gol di babak pertama.
Sama seperti Arema FC, Borneo FC juga berpeluang besar lolos ke final karena tim berjuluk Pesut Etam tersebut akan bermain di kandang sendiri pada laga leg kedua.
Simak jadwal lengkap semifinal Piala Presiden 2022 di bawah ini ya Bolaneters.
Kamis, 7 Juli 2022 (Leg pertama)

15.30 WIB: PSIS Semarang 0-2 Arema FC (Camara 77', Gian Zola 88'))
20.30 WIB: PSS Sleman vs Borneo FC (Pato 20', 45+5')
Senin, 11 Juli 2022 (Leg kedua)

15.30 WIB - Arema FC vs PSIS Semarang (Indosiar, Vidio)
20:30 WIB - Borneo FC vs PSS Sleman (Indosiar, Vidio)
Jadwal Final

Leg pertama: Kamis, 14 Juli 2022
Leg kedua: Sabtu, 17 Juli 2022
Top Skor Piala Presiden 2022

5 Gol - Carlos Fortes (PSIS Semarang), Matheus Pato (Borneo FC)
3 Gol - Rafael Silva (Barito Putera), Stefano Lilipaly (Borneo FC)
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Italia 19 Januari 2026 21:53 -
Bulu Tangkis 19 Januari 2026 20:30Daftar Pebulu Tangkis Indonesia dan Hasil Drawing Indonesia Masters 2026
-
Liga Inggris 19 Januari 2026 19:39Vinicius Jr ke Chelsea? Mantan Pemain The Blues Anggap Itu Sekadar Khayalan
LATEST UPDATE
-
Liga Inggris 19 Januari 2026 22:43 -
Olahraga Lain-Lain 19 Januari 2026 22:30 -
Liga Champions 19 Januari 2026 22:30 -
Liga Inggris 19 Januari 2026 22:24 -
Liga Inggris 19 Januari 2026 22:07 -
Liga Italia 19 Januari 2026 21:54
MOST VIEWED
- Rezaldi dan Hamra Hehanussa Beri Kesan dan Impresi Positif ke Persib Usai Dipinjamkan ke Persik di BRI Super League 2025/26: Suatu Kebanggaan
- Kabar Duka, Asisten Pelatih Arema FC Kuncoro Tutup Usia
- BRI Super League 2025/2026: Arema FC dan Ian Puleio Resmi Berpisah
- Persib Bandung Dekati Layvin Kurzawa, Eks Bek PSG Siap Ramaikan BRI Super League
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...

















:strip_icc()/kly-media-production/medias/4848901/original/076050200_1717138481-IMG20240531104427.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477505/original/010719300_1768833274-Prabowo_Mahasiswa_Papua.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477503/original/080786400_1768831286-Bocah_lima_tahun_asal_Sukabumi_jago_matematika.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477497/original/032473000_1768829852-Prabowo_Rapat.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477493/original/012138900_1768829400-Rektor_nonaktif_UNM_Karta_Jayadi.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477488/original/030082500_1768828543-Mapolres_Kudus.jpeg)

