
Bola.net - Bali United merengkuh gelar juara BRI Liga 1 2021/2022. Sukses ini sekaligus membuat Serdadu Tridatu mencatatkan sejarah baru di sepak bola. Mereka jadi tim pertama yang juara beruntun sejak musim 1994.
Bali United menjadi juara setelah Persib Bandung gagal mengalahkan Persik Kediri pada laga pekan ke-33 BRI Liga 1, Jumat (25/3/2022) malam WIB.
Bali United dipastikan menjadi juara dengan koleksi 72 poin. Persib Bandung yang berada di urutan kedua dengan koleksi 68 poin tak akan mungkin mampu menyalip Bali United dengan satu laga sisa di BRI Liga 1.
Gelar juara ini menjadi yang kedua diraih Bali United setelah Liga 1 2019. Klub berjulukan Serdadu Tridatu itu juga mencetak sejarah baru di kompetisi elite Indonesia.
Simak ulasan lengkapnya di bawah ini ya Bolaneters.
Sejarah Baru Bali United
Bali United menjadi klub pertama yang mampu meraih gelar juara secara beruntun sejak era Liga Indonesia pada 1994. Pencapaian terbilang cepat untuk klub yang baru berdiri sejak 2015.
Bali United masih mengantongi dua laga lagi di BRI Liga 1 2021/2022. Klub asuhan Stefano Cugurra Teco itu akan menghadapi Persebaya Surabaya pada laga pekan ke-33, Jumat (25/3/2022) malam.
Apapun hasil yang diraih Bali United sudah tidak memengaruhi gelar yang diraih. Namun, Bali United diyakini tetap akan mengincar kemenangan demi meraup poin maksimal di BRI Liga 1.
Pesta yang Lengkap
Gelar BRI Liga 1 2021/2022 yang diraih Bali United bakal terasa lengkap dengan pencapaian yang diraih Ilija Spasojevic. Pemain naturalisasi itu berpeluang meraih penghargaan top skorer.
Ilija Spasojevic saat ini mengemas 22 gol. Spasojevic terpaut dua gol dari Ciro Alves (Persikabo 1973) dan tiga gol dari Carlos Fortes (Arema FC) serta Youssef Ezzejjari (Persik Kediri).
WE ARE #BACK2BACK CHAMP🏆ONS !
— 𝐁⭐️𝐂𝐊 𝟐 𝐁⭐️𝐂𝐊 (@BaliUtd) March 25, 2022
Ini kemenangan kita bersama 🙌🏻
Matur suksma kepada suporter & sponsor yang senantiasa memberikan dukungan kepada Bali United 🙏🏻❤️#BALIUNITEDDAY #WEAREBALIUNITED pic.twitter.com/1JhtVq52kW
Meski demikian, segala sesuatu masih bisa terjadi karena pesaing terdekat Spasojevic punya margin gol yang tipis. Spasojevic harus mampu memanfaatkan dua laga sisa dengan menambah koleksi golnya.
Klasemen BRI Liga 1
Disadur dari Bola.com: Zulfirdaus Harahap/Wiwig Prayugi, 25 Maret 2022
Advertisement
Berita Terkait
-
Bola Indonesia 18 Oktober 2025 23:51
Prediksi BRI Super League: Persijap Jepara vs Bali United 19 Oktober 2025
-
Tim Nasional 17 Oktober 2025 09:49
Pelatih Asal Belanda Kesulitan di Indonesia? Ini Pengakuan Pelatih Bali United
-
Bola Indonesia 26 September 2025 17:47
Hasil Pertandingan BRI Super League: Bali United Bungkam Tuan Rumah Semen Padang
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 23 Oktober 2025 05:37
-
Liga Champions 23 Oktober 2025 05:00
-
Liga Champions 23 Oktober 2025 04:38
-
Liga Champions 23 Oktober 2025 04:25
-
Liga Champions 23 Oktober 2025 04:22
-
Liga Champions 23 Oktober 2025 04:19
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 9 Pemain yang Pernah Disarankan Ralf Rangnick untu...
- Manchester United Terpuruk, 4 Eks Pemainnya Malah ...
- 5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan ...
- 7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selama...
- 4 Pelatih Paling Cepat Capai 250 Kemenangan di Pre...
- 9 Bek Tengah Incaran Liverpool di Bursa Transfer 2...
- 10 Transfer Termahal Dalam Sejarah AC Milan: Dari ...