
Bola.net - Milan Petrovic mengaku memiliki modal berharga jelang menghadapi PSM Makassar pada laga lanjutan Go-Jek Liga 1 bersama Bukalapak. Pelatih Arema FC ini menyebut skuatnya mendapat tambahan kekuatan usai memenangi laga kontra Persebaya Surabaya, akhir pekan lalu.
"Tentu saja kami mendapat tambahan motivasi dari kemenangan dalam pertandingan lalu," ujar Milan Petrovic, pada Bola.net.
"Ini pertandingan yang sangat sengit dan kami sangat membutuhkan kemenangan, yang akhirnya kami dapatkan," sambungnya.
Menurut Milan, kemenangan ini tak hanya mendongkrak mental anak asuhnya. Secara teknik, pelatih asal Serbia ini menilai, anak asuhnya mendapat banyak faedah dari raihan apik mereka tersebut.
"Permainan kami pun berkembang dan kian matang. Para pemain pun mendapat banyak manfaat dan pelajaran dari pertandingan tersebut," tuturnya.
Arema FC akan menghadapi PSM Makassar pada laga pekan ke-25 Liga 1 musim 2018. Pertandingan ini akan dihelat di Stadion Andi Mattalatta Makassar, Minggu (14/10) sore.
Pada pekan sebelumnya, Arema sukses memenangi laga Derby Jawa Timur kontra Persebaya Surabaya. Dalam pertandingan yang dihelat di Stadion Kanjuruhan Malang, Sabtu (06/10) lalu, mereka menang 1-0 melalui gol semata wayang Ahmad Nur Hardianto.
Sementara itu, kendati menjadi bekal berguna jelang lawatan ke Makassar, Milan meminta anak asuhnya tak terbawa euforia. Mereka, menurut pelatih berusia 47 tahun ini, sudah harus berpikir cara menghadapi PSM Makassar.
"Kita harus benar-benar fokus karena PSM merupakan tim yang sangat bagus," tandasnya.
Advertisement
Berita Terkait
-
Bola Indonesia 14 Januari 2026 21:22BRI Super League: Brasil Dominasi Daftar Pencetak Gol Putaran Pertama
-
Tim Nasional 14 Januari 2026 17:04Era Baru Timnas Indonesia: John Herdman Tekankan Peran Liga Lokal
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 15 Januari 2026 14:55 -
Liga Spanyol 15 Januari 2026 14:55 -
Liga Spanyol 15 Januari 2026 14:40 -
Liga Spanyol 15 Januari 2026 14:25 -
Tim Nasional 15 Januari 2026 14:10 -
Voli 15 Januari 2026 13:47
MOST VIEWED
- Thom Haye Dapat Ancaman Pembunuhan Setelah Bawa Persib Menang 1-0 atas Persija: Saya Minta Berhenti
- Beckham Putra soal Bruno Tubarao Dikartu Merah Usai Injak Kakinya: Alhamdulillah Mereka Selalu Terpancing Ketengilan Saya
- Pelatih Persija Jawab Rumor Kedatangan Fajar Fathur Rahman Usai Kalah dari Persib
- Rencana Besar John Herdman: 3 Minggu Lagi Staf Pelatih Timnas Indonesia Rampung, Prioritaskan Talenta Lokal
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...

















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5473981/original/054169900_1768463188-Warga_Depok_kepanasan_antre_naik_TransJakarta.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5473684/original/015489900_1768452402-Laras.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5386099/original/078137900_1760954214-4.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/4925725/original/057656600_1724384228-WhatsApp_Image_2024-08-23_at_09.07.09__1_.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5473762/original/069743600_1768455348-Laras_Faizati_Khairunnisa.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/2992830/original/020508800_1576041384-IMG_2172.jpg)

