
Bola.net - - Gelandang Persija Jakarta, Sandi Sute dipastikan absen saat menghadapi PSM Makassar pada laga pekan ke-14 Gojek Liga 1 bersama Bukalapak di Stadion Sultan Agung, Bantul, DIY, Jumat (6/7/2018). Pemain bernomor punggung 29 itu harus menepi akibat akumulasi kartu kuning.
Dari data yang dihimpun, Sandi terkena kartu kuning ketika Persija berhadapan dengan Bhayangkara FC pada partai pembuka Liga 1, PS TIRA (pekan ke-13), dan terakhir Persib Bandung. Mantan pemain Borneo FC itu sendiri sudah tampil sebelas kali bersama Macan Kemayoran pada musim ini.
"Saya dengar dia tidak bisa bermain, tapi saya masih bingung hitungan kalkulasi PT Liga Indonesia Baru (LIB) seperti apa. Sepengetahuan kami kan runtun, tapi kali ini tidak runtun, sekali lagi dia tidak bisa main," ujar manajer Persija, Marsma TNI Ardhi Tjahjoko, Rabu (4/7).
Namun kendati demikian, Ardhi menegaskan Persija tidak terlalu khawatir dengan absennya Sandi. Sebab, masih ada pemain lain yang siap menggantikan perannya.
"Mudah-mudahan bisa lah, kami punya Rohit Chand, ada Fitra Ridwan, ada Asri Akbar, mudah-mudahan bisa," kata Ardhi.
Persija sendiri saat ini berada di peringkat empat klasemen sementara Liga 1 dengan mengemas 20 poin. Sebelumnya, tim asuhan Stefano Cugurra Teco itu harus takluk 3-1 dari Perseru Serui pada laga tunda pekan ketujuh di Stadion Marora, Serui, Papua, Selasa (3/7).
Advertisement
Berita Terkait
LATEST UPDATE
-
Olahraga Lain-Lain 21 Januari 2026 22:13 -
Liga Inggris 21 Januari 2026 21:18 -
Liga Champions 21 Januari 2026 21:07 -
Tim Nasional 21 Januari 2026 20:56 -
Voli 21 Januari 2026 20:45 -
Liga Inggris 21 Januari 2026 20:38
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...

















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478933/original/079657200_1768961772-Ketua_KNKT__Soerjanto_Tjahjono.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479997/original/027162300_1769003247-WhatsApp_Image_2026-01-21_at_20.19.54.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479983/original/030014600_1769002457-Ratusan_Kontainer_Limbah_B3_Menumpuk_di_Batam.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479971/original/038425800_1769001303-137248.jpg)
