
Bola.net - Madura United akan menerima kunjungan Persela Lamongan dalam pekan terakhir Gojek Liga 1 bersama Bukalapak di Stadion Gelora Ratu Pamelingan, Pamekasan, Sabtu (8/12/2018) malam. Duel sesama klub Jawa Timur ini diprediksi akan berlangsung sengit.
Pelatih Madura United, Gomes de Oliveira ingin, bertekad memenangi laga terakhir Liga 1 2018 tersebut. Apalagi, timnya sudah lama tidak mendapat tiga poin. Madura United telah melewati lima laga terakhir tanpa kemenangan.
“Ini pertandingan terakhir kompetisi Liga 1. Semua pemain harus berusaha untuk memenangkan pertandingan lawan Persela. Kami abaikan rasa capek dan lelah karena kurangnya recovery, untuk memberikan hasil terbaik pada pertandingan terakhir,” ucap Gomes.
Kelelahan membayangi pemain Madura United karena harus melakoni dua pertandingan dalam tiga hari. Sebelum melawan Persela, Fabiano Beltrame dkk. berjumpa Madura FC dalam babak 64 besar Piala Indonesia, Kamis (6/8/2018).
Sementara itu, Persela juga berambisi mengakhiri kompetisi Gojek Liga 1 bersama Bukalapak dengan hasil manis. Kendati harus berlaga di kandang lawan, Persela tetap mematok target seri.
Pelatih kepala Persela, Aji Santoso, meyakini timnya mampu merealisasikan target tersebut lantaran sudah tak memiliki beban setelah memastikan bertahan di kompetisi kasta tertinggi.
Ia menyadari tak mudah meraih hasil positif di kandang Laskar Sapeh Kerrab. Namun, Aji melihat ada celah di sektor pertahanan Madura United yang bisa dieksploitasi anak buahnya.
"Saya punya pemain yang memiliki kecepatan. Ini yang bakal saya maksimalkan untuk mendobrak pertahanan Madura United," kata pelatih asal Kepanjen, Malang, tersebut.
Laga Madura United vs Persela Lamongan akan dimulai pada pukul 18.30 WIB. Pembaca Bola.net bisa menikmatinya secara ekslusif di O Channel dengan mengikuti petunjuk di bawah ini.
Link Live Streaming
Video Menarik
Di beberapa sudut kota Jakarta, terdapat spanduk Persija Juara yang dibuat oleh Jakmania.
Sumber: Bola.com
Advertisement
Berita Terkait
-
Bola Indonesia 22 Januari 2026 20:362 Kunci PSIM Bersaing di Papan Atas BRI Super League 2025/2026
-
Liga Eropa UEFA 22 Januari 2026 20:00Live Streaming Braga vs Nottm Forest - Link Nonton Liga Europa/UEL di Vidio
-
Liga Eropa UEFA 22 Januari 2026 20:00Live Streaming Celta Vigo vs LOSC - Link Nonton Liga Europa/UEL di Vidio
-
Liga Eropa UEFA 22 Januari 2026 20:00Live Streaming Roma vs VfB Stuttgart - Link Nonton Liga Europa/UEL di Vidio
LATEST UPDATE
-
Liga Eropa UEFA 23 Januari 2026 07:09 -
Liga Eropa UEFA 23 Januari 2026 07:01 -
Liga Champions 23 Januari 2026 04:59 -
Liga Inggris 23 Januari 2026 04:15 -
Liga Inggris 23 Januari 2026 04:09 -
Liga Champions 23 Januari 2026 03:29
MOST VIEWED
- Rapor Pemain Juventus: McKennie Menyala, Benfica Pulang Tertunduk
- Berbahagialah, Bobotoh! Umuh Muchtar Konfirmasi Layvin Kurzawa Gabung Persib dan Federico Barba Bertahan
- Update Saga Layvin Kurzawa ke Persib Memasuki Babak Akhir: Kontrak 6 Bulan, Tinggal Terbang ke Bandung
- Resmi! Persija Boyong Bek Brasil Jebolan Europa League dan Conference League, Jadi Pemain Asing ke-12
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...

















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5481371/original/037143900_1769091608-Presiden_Prabowo_Subianto_di_WEF-3.png)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5481376/original/075507400_1769092696-WhatsApp_Image_2026-01-22_at_21.15.44.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5212278/original/085926800_1746607936-Inter_Milan_vs_Barcelona-5.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478810/original/094393800_1768927580-1.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5456859/original/027443500_1766978470-Bahlil_Lahadalia.jpeg)

