
Bola.net - Kebersamaan singkat Dalberto Luan Belo bersama Madura United resmi berakhir. Penyerang asal Brasil ini dipastikan tak akan lagi berseragam Laskar Sapeh Kerrap -julukan Madura United- pada musim depan.
"Dalberto Luan Belo masuk di pertengahan musim kemarin. Ia sudah mencatatkan enam gol bagi Laskar Sapeh Kerrap. Musim ini, ia sudah tak bersama kita lagi," ucap Direktur Utama PT PBMB, Annisa Zhafarina.
"Terima kasih sudah ikut serta mengantarkan kita sampai posisi runner-up BRI Liga 1 2023/2024," sambungnya.
Dalberto sendiri bergabung dengan Madura United pada bursa transfer paruh musim BRI Liga 1 2023/2024. Sebelumnya, pemain berusia 29 tahun ini bermain bersama klub asal Brasil, Paysandu.
Bersama Madura United, Dalberto bermain dalam 17 laga, termasuk empat laga di Championship Series. Dalam penampilannya tersebut, ia mencatatkan enam gol dan tiga assist.
Kabar bakal dilepasnya Dalberto sendiri sudah beredar sejak beberapa waktu lalu. Namanya masih dalam daftar pemain yang bakal dilepas Laskar Sapeh Kerrap.
Bahkan, sudah beredar kabar soal klub-klub yang bakal meminang Dalberto, selepasnya dari Madura United. Salah satu klub tersebut adalah Arema FC.
Simak artikel selengkapnya di bawah ini.
Segera Cari Pengganti Dalberto
Lebih lanjut, Annisa memastikan bahwa Madura United akan lekas mencari pengganti Dalberto. Pasalnya, ia menilai, posisi penyerang merupakan posisi yang paling krusial bagi timnya.
"Kami akan segera mencari pengganti striker yang lebih ngeyel. Ini adalah posisi yang paling urgent bagi kita," tegas Annisa.
Namun, Annisa tak mau memastikan siapakah sosok yang saat ini diincarnya. Ia bahkan membuka peluang posisi penyerang utama Madura United diisi penyerang lokal.
"Bisa asing lagi atau mungkin lokal. Tunggu saja," ia menandaskan.
(Bola.net/Dendy Gandakusumah)
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Spanyol 22 Oktober 2025 12:29
Keran Gol Viktor Gyokeres Terbuka Lagi, Mikel Arteta: Syukurlah!
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 11:49
Hansi Flick Acungi Jempol Performa Marcus Rashford: Makin Hari, Makin Sip!
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 10:19
Erling Haaland Samai Rekor Cristiano Ronaldo, Cetak Gol dalam 12 Laga Beruntun
LATEST UPDATE
-
Liga Spanyol 22 Oktober 2025 12:29
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 11:59
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 11:49
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 11:43
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 11:28
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 11:04
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 9 Pemain yang Pernah Disarankan Ralf Rangnick untu...
- Manchester United Terpuruk, 4 Eks Pemainnya Malah ...
- 5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan ...
- 7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selama...
- 4 Pelatih Paling Cepat Capai 250 Kemenangan di Pre...
- 9 Bek Tengah Incaran Liverpool di Bursa Transfer 2...
- 10 Transfer Termahal Dalam Sejarah AC Milan: Dari ...