
Bola.net - Sekretaris Persebaya Surabaya, Ram Surahman, mengapresiasi dukungan Bonek Mania untuk membantu biaya ganti rugi perbaikan Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya. Ram menilai, apa yang dilakukan Bonek sesuai dengan harapan manajemen.
Seperti diketahui, suporter Persebaya yang mengatasnamakan Bonek Solid menyerahkan uang kurang lebih Rp.22 juta kepada manajemen. Mereka bermaksud membantu meringankan beban perbaikan stadion GBT.
"Ini mungkin angka tidak seberapa dibandingkan kerusakan yang 400 juta. Saya kira tidak dilihat dari nominal, tapi dari kepedulian, terus tergerak. Jadi, ini yang benar-benar real dan kami harapkan," kata Ram Surahman.
Ram juga berharap, insiden kericuhan yang terjadi setelah laga melawan PSS Sleman menjadi pelajaran. Karena bagaimana pun juga, Stadion GBT merupakan rumah bagi Persebaya dan Bonek.
"Jadi apapun lah yang terjadi di lapangan, jangan sampai menjadi alasan untuk berbuat anarkis, vandalisme, bakar-bakar, atau apapunlah," tegasnya.
Scroll ke bawah untuk informasi selengkapnya ya Bolaneters.
Tidak Boleh Terulang
Karena kata Ram, jika terjadi kericuhan, tidak hanya kerugian material, tetapi juga mencoreng nama baik Persebaya dan Bonek. Dia berharap kejadian itu tidak lagi terulang.
"Kerusakan mungkin Rp.400 juta, sudah kami bayar, tapi sekarang yang tidak ternilai itu, image itu," Ram menambahkan.
"Contohnya Persebaya yang ini laga usiran ini, kami mencari selain GBT saja susah, akhirnya kami harus ke Batakan Balikpapan," tandasnya.
(Bola.net/Mustopa El Abdy)
Baca juga artikel-artikel lainnya:
Advertisement
Berita Terkait
-
Bola Indonesia 20 Januari 2026 20:14Update Transfer Resmi 18 Klub BRI Super League pada Januari 2026
-
Bola Indonesia 20 Januari 2026 12:30Alfeandra Dewangga Siap Bawa Persib Cetak Sejarah Juara 3 Kali Berturut-turut
LATEST UPDATE
-
Liga Inggris 20 Januari 2026 23:19 -
Liga Inggris 20 Januari 2026 23:00 -
Liga Champions 20 Januari 2026 22:53 -
Liga Inggris 20 Januari 2026 22:52 -
Liga Champions 20 Januari 2026 22:38 -
Liga Champions 20 Januari 2026 22:28
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...
















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5245626/original/048725100_1749372966-000_36Q889V.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5448851/original/042624000_1766041640-Marc-Andre_ter_Stegen.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478013/original/077005300_1768888136-1.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478745/original/092374700_1768918121-Anggota_DPRD_Kudus_terbukti_judi.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/4122595/original/078298900_1660371996-063_1414340675.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5317774/original/014808500_1755405615-IMG-20250817-WA0095.jpg)

