
Bola.net - Gelandang Persebaya Surabaya, Mahmoud Eid harus menjalankan ibadah puasa di tanah kelahirannya Swedia. Itu terjadi karena kompetisi dihentikan akibat pandemi virus Corona.
Namun, pemain yang juga berpaspor Palestina tersebut tetap mengambil hikmah dari kejadian tersebut. Dia bisa menjalani ibadah puasa bersama keluarganya.
"Selalu istimewa bisa melewati Ramadhan bersama keluarga," kata Mahmoud Eid seperti dilansir laman resmi klub, Minggu (26/4/2020).
Mahmoud Eid memutuskan untuk pulang kampung pada awal April lalu. Tetapi, sebelum bertemu keluarganya dia terlebih dahulu menjalani karantina mandiri di hotel.
Scroll ke bawah untuk informasi selengkapnya ya Bolaneters
Masakan Ibu
Di Swedia, Mahmoud tinggal bersama ibunya, tepatnya di Kota Nykoping. Dan masakan ibu menjadi menu favoritnya selama Ramadhan.
Dikatakan mantan pemain Kalmar FF tersebut, ibunya selalu memasak makanan khas Arab. Dan beberapa kudapan sebagai pencuci mulut.
"Masakan ibu saya sangat lezat, seluruh anggota keluarganya biasanya datang ke rumah untuk makan bersama," jelas Mahmoud.
"Sebagai hidangan pelengkap, ibu juga membuat banyak kue," pungkasnya.
(Bola.net/Mustopa El Abdy)
Baca Juga:
- Cara Gelandang Persebaya Jaga Kondisi Sembari Berpuasa
- Tak Ada Pantangan Makanan, Persebaya Beri Kebebasan Selama Ramadhan
- Lelang Jersey untuk Perangi Corona, Gelandang Persebaya Kumpulkan Rp2,7 Juta
- Tak Ada Program Khusus Bagi Penggawa Persebaya Selama Ramadhan
- Kiper Persebaya Bersyukur Bisa Jalani Ibadah Puasa Bersama Keluarga
- Pemain Jaga Kondisi dengan Main Bola, Ini Kata Pelatih Fisik Persebaya
Advertisement
Berita Terkait
-
Bola Indonesia 20 Oktober 2025 10:19
6 Pemain Timnas Indonesia Absen dari Latihan Persib, Bojan Hodak Menjelaskan
LATEST UPDATE
-
News 22 Oktober 2025 08:00
-
Liga Spanyol 22 Oktober 2025 06:47
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 06:06
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 05:59
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 05:51
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 05:45
MOST VIEWED
- Jadwal Persib Bandung di BRI Super League 2025/2026
- Hasil Persebaya vs Persija: Macan Kemayoran Mengaum, Bantai Bajul Ijo 3-1 di GBT
- Kata-Kata Thom Haye Usai Pamer Kualitas Tingkat Tinggi Saat Persib Bantai PSBS di BRI Super League: Beberapa Hari Terakhir Benar-Benar Berat
- Jadwal Lengkap BRI Super League 2025/2026
HIGHLIGHT
- 9 Pemain yang Pernah Disarankan Ralf Rangnick untu...
- Manchester United Terpuruk, 4 Eks Pemainnya Malah ...
- 5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan ...
- 7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selama...
- 4 Pelatih Paling Cepat Capai 250 Kemenangan di Pre...
- 9 Bek Tengah Incaran Liverpool di Bursa Transfer 2...
- 10 Transfer Termahal Dalam Sejarah AC Milan: Dari ...