
Bola.net - - Pemain baru Persib Bandung, Jonathan Bauman, memiliki peluang besar untuk menjalani debutnya ketika menghadapi Sriwijaya FC dalam lanjutan Go-Jek Liga 1 bersama Bukalapak. Asisten pelatih Persib, Fernando Soler menyatakan bahwa kondisi pemain asal Argentina tersebut sudah prima.
Bauman bergabung ke Persib sejak dua pekan lalu. Ia direkrut dari klub Yunani, AOK Kerkyra.
Namun hingga saat ini striker asal Argentina itu belum bisa memperkuat Tim Maung Bandung. Pasalnya izin bermainnya baru turun awal pekan ini.
"Di tim terakhirnya, Bauman masih bermain. Dia juga selalu berlatih setiap hari selama dua pekan terakhir," kata asisten pelatih Fernando Soler dalam laman resmi Persib.
"Namun memang dia masih butuh waktu. Kami akan berikan kesempatan untuknya dan melihat kerjasamanya dengan pemain lain," kata Soler menambahkan.
Pada laga perdana Persib hanya meraih satu angka. Meski bermain di kandang sendiri, Atep dan kawan-kawan ditahan tamunya PS Tira dengan skor 1-1.
Padahal dalam laga itu Persib sempat unggul melalui Ezechiel N'Douassel. Sayangnya tim tamu membalas melalui Aleksandar Rakic.
"Pemain sudah lupa dengan kekecewaan di laga perdana. Hari ini semua berlatih dengan keadaan senang," ujar Soler.
Adapun pertandingan antara Persib vs Sriwijaya nanti akan berlangsung pada hari Minggu (1/4) di Stadion Gelora Sriwijaya Jakabaring. Pasukan Roberto Carlos Mario Gomez diharapkan mendapat poin penuh setelah di laga perdana hanya mampu bermain imbang.
Sumber: Liputan6.com
Advertisement
Berita Terkait
-
Bola Indonesia 20 Januari 2026 20:14Update Transfer Resmi 18 Klub BRI Super League pada Januari 2026
-
Bola Indonesia 20 Januari 2026 12:30Alfeandra Dewangga Siap Bawa Persib Cetak Sejarah Juara 3 Kali Berturut-turut
LATEST UPDATE
-
Olahraga Lain-Lain 20 Januari 2026 21:37 -
Liga Champions 20 Januari 2026 21:09 -
Liga Champions 20 Januari 2026 21:04 -
Liga Champions 20 Januari 2026 20:55 -
Liga Champions 20 Januari 2026 20:49 -
Liga Champions 20 Januari 2026 20:17
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...
















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478745/original/092374700_1768918121-Anggota_DPRD_Kudus_terbukti_judi.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/4122595/original/078298900_1660371996-063_1414340675.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5317774/original/014808500_1755405615-IMG-20250817-WA0095.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5357559/original/067046200_1758532798-10.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478699/original/008256800_1768912854-WhatsApp_Image_2026-01-20_at_19.21.37.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478009/original/020523300_1768887815-pati6.jpg)

