
Bola.net - Persebaya masih fokus membenahi fisik sebelum menghadapi Borneo FC pada laga tunda pekan ke-22 Shopee Liga 1 2019 yang disiarkan Indosiar. Laga itu bakal digelar, Jumat (11/10).
Menurut pelatih Persebaya, Wolfgang Pikal, pihaknya memang memberikan porsi latihan yang relatif berat. Tujuannya untuk meningkatkan fisik Ruben Karel Sanadi dan kolega.
"Porsinya memang tinggi, kita fokus ke fisik, untuk maintenance fisik, untuk meningkatkan fisik," ungkap Pikal, Sabtu (5/10).
Tetapi, meskipun porsi yang diberikan relatif berat, Pikal meyakini bahwa hal itu tidak akan membuat pemainnya kelelahan. Sebab, setelah itu, tim diliburkan sehari.
"Sekarang pemain punya 36 jam istirahat, kita ketemu latihan lagi hari Senin sore," sambungnya.
Scroll ke bawah untuk informasi selengkapnya ya Bolaneters
Turunkan Intensitas
Lebih lanjut, kata Pikal, pihaknya memberikan porsi latihan berat hanya selama dua hari. Sebab, setelah itu dia akan menurunkan intensitasnya.
Tim pelatih harus mengatur peak performance karena Persebaya akan melakoni pertandingan melawan Borneo FC.
"Minggu depan sudah turun intensitas soalnya pertandingan," tegas Pikal.
(Bola.net/Mustopa El Abdy)
Advertisement
Berita Terkait
-
Bola Indonesia 18 Oktober 2025 09:58
Jadwal BRI Super League di Indosiar Hari Ini, Sabtu 18 Oktober 2025
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 08:57
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 08:50
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 08:45
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 08:27
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 08:17
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 08:05
MOST VIEWED
- Jadwal Persib Bandung di BRI Super League 2025/2026
- Hasil Persebaya vs Persija: Macan Kemayoran Mengaum, Bantai Bajul Ijo 3-1 di GBT
- Kata-Kata Thom Haye Usai Pamer Kualitas Tingkat Tinggi Saat Persib Bantai PSBS di BRI Super League: Beberapa Hari Terakhir Benar-Benar Berat
- Jadwal Lengkap BRI Super League 2025/2026
HIGHLIGHT
- 9 Pemain yang Pernah Disarankan Ralf Rangnick untu...
- Manchester United Terpuruk, 4 Eks Pemainnya Malah ...
- 5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan ...
- 7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selama...
- 4 Pelatih Paling Cepat Capai 250 Kemenangan di Pre...
- 9 Bek Tengah Incaran Liverpool di Bursa Transfer 2...
- 10 Transfer Termahal Dalam Sejarah AC Milan: Dari ...