
Bola.net - Persebaya Surabaya memperkenalkan pemain asing anyar dalam latihan di Stadion Gelora Delta, Sidoarjo, Senin (6/1/2020). Pemain yang dimaksud adalah penyerang asal Palestina, Mahmoud Eid.
Namun, Mahmoud tidak langsung mengikuti latihan tim Kota Pahlawan. Sebab, mantan pemain tim nasional Palestina tersebut dalam kondisi kelelahan setelah menempuh perjalanan jauh dari negaranya.
"Kita lihat Mahmud kemarin habis melakukan 20 jam penerbangan, cukup capek. Ini tadi juga harus melakukan medical check up," kata pelatih Persebaya, Aji Santoso usai latihan.
Dikatakan arsitek asal Kepanjen, Kabupaten Malang tersebut, Mahmoud kemungkinan akan mengikuti latihan pada Selasa (7/1/2020) besok. Itu pun untuk menghilangkan asam laktat di tubuhnya.
"Karena kasihan juga kalau dia saya paksa latihan kondisinya enggak fit enggak bagus juga," mantan juru taktik Persela Lamongan tersebut menambahkan.
Scroll ke bawah untuk informasi selengkapnya ya Bolaneters.
Belum Pasti Diturunkan Lawan Persis Solo
Karena belum mengikuti latihan, Aji Santoso belum pasti menurunkan mantan pemain dari klub Liga Swedia, Kalmar FF tersebut pada laga uji coba melawan Persis Solo. Pertandingan itu bakal digelar Sabtu (11/1/2020) mendatang.
Aji mengatakan bahwa peluang Mahmoud diturunkan tergantung perkembangan kondisinya. Hasil medical check up juga akan menjadi pertimbangan eks pelatih Arema FC tersebut.
"Kita lihat nanti, kita lihat perkembangannya seperti apa," tegas pelatih yang membawa Persebaya menjadi runner up Liga 1 2019 itu.
(Bola.net/Mustopa El Abdy)
Advertisement
Berita Terkait
-
Bola Indonesia 20 Januari 2026 20:14Update Transfer Resmi 18 Klub BRI Super League pada Januari 2026
-
Bola Indonesia 20 Januari 2026 12:30Alfeandra Dewangga Siap Bawa Persib Cetak Sejarah Juara 3 Kali Berturut-turut
LATEST UPDATE
-
Bola Indonesia 21 Januari 2026 09:36 -
Liga Champions 21 Januari 2026 09:29 -
Liga Champions 21 Januari 2026 09:15 -
Liga Inggris 21 Januari 2026 09:15 -
Liga Champions 21 Januari 2026 09:09 -
Liga Champions 21 Januari 2026 09:02
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478700/original/061728400_1768912854-WhatsApp_Image_2026-01-20_at_19.21.38.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478812/original/086450500_1768927581-3.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5383964/original/082146600_1760706112-Mensesneg_Prasetyo_Hadi.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478881/original/082736200_1768958519-PHOTO-2026-01-20-18-28-27.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478870/original/037289600_1768956979-1000521273.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/thumbnails/5478868/original/049824700_1768956658-momen-unik-saat-presiden-prabowo-bertemu-pm-starmer-di-london-0a9cf1.jpg)

