
Bola.net - Persipura Jayapura tidak merasa diuntungkan dengan absennya sejumlah pemain Persebaya Surabaya pada laga pekan ke-28 Shopee Liga 1 2019, Minggu (24/11/2019). Sebab, tim Mutiara Hitam juga menghadapi situasi yang sama.
Hal itu diungkapkan pelatih Persipura, Jacksen F. Tiago. Menurutnya, tidak hanya Persebaya yang kehilangan banyak pemain, tetapi kedua tim juga sama-sama dalam kondisi pincang.
"Mengenai absennya beberapa pemain sana, kita juga punya persoalan yang sama. Saya rasa kedua tim pasti besok dalam kondisi yang pincang," kata Jacksen, Sabtu (23/11/2019).
Dikatakan Jacksen, kondisi seperti itu sebenarnya sudah dihadapi Persipura sejak beberapa pertandingan yang lalu. Kampiun Indonesia Soccer Championship (ISC) A 2016 tersebut selalu turun dalam kondisi tidak komplet.
"Cukup banyak pemain yang silih berganti absen dalam tim kita, besok kita mengalami hal yang sama sehingga kalau bicara keuntungan, tidak," tegas Jacksen.
Apalagi, kata Jacksen, meskipun Persebaya kehilangan banyak pemain, mereka tetap akan menurunkan sebelas pemain di lapangan. Sehingga, tidak bisa disebut sebuah keuntungan bagi Persipura.
Scroll ke bawah untuk informasi selengkapnya ya Bolaneters.
Tujuh Pemain Absen
Di sisi lain, Persipura juga tidak bisa menurunkan tujuh pemainnya. Mereka yang absen rata-rata adalah pemain-pemain kunci yang selama ini selalu menjadi andalan di setiap pertandingan.
"Cukup banyak (pemain absen), kalau kita lihat Israel (Wamiau), Ibrahim Conteh, M. Tahir, Gunansar Mandowen, Bochi (Boaz Solossa), (Mamadou) Samassa, Tibo (Titus Bonai)," jelas Jacksen.
"Mereka (Persebaya) enam, kita tujuh, cukup banyak," tegas mantan juru taktik Barito Putera tersebut.
(Bola.net/Mustopa El Abdy)
Advertisement
Berita Terkait
-
Bola Indonesia 20 Januari 2026 20:14Update Transfer Resmi 18 Klub BRI Super League pada Januari 2026
-
Bola Indonesia 20 Januari 2026 12:30Alfeandra Dewangga Siap Bawa Persib Cetak Sejarah Juara 3 Kali Berturut-turut
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 21 Januari 2026 03:34 -
Liga Champions 21 Januari 2026 03:03 -
Liga Champions 21 Januari 2026 03:00 -
Liga Champions 21 Januari 2026 03:00 -
Liga Champions 21 Januari 2026 03:00 -
Liga Champions 21 Januari 2026 03:00
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...
















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5245626/original/048725100_1749372966-000_36Q889V.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5448851/original/042624000_1766041640-Marc-Andre_ter_Stegen.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478013/original/077005300_1768888136-1.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478745/original/092374700_1768918121-Anggota_DPRD_Kudus_terbukti_judi.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/4122595/original/078298900_1660371996-063_1414340675.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5317774/original/014808500_1755405615-IMG-20250817-WA0095.jpg)

