
Bola.net - - Kapten Tim Persebaya Surabaya, Rendi Irwan mengaku tak punya beban menyambut pertandingan babak final Liga 2 melawan PSMS Medan, Selasa besok. Sebab mereka sudah memastikan diri promosi ke Liga 1.
Namun mantan pemain Persik Kediri tersebut punya impian untuk menyempurnakan keberhasilan Persebaya dengan menjadi juara Liga 2 musim ini. Karena jika Tuhan mengizinkan mereka berharap bisa menjadi yang nomer satu bukan nomer dua.
"Sebagai perwakilan pemain saya tidak banyak bicara, mungkin beban kita sebagai pemain sudah lepas, karena tercapainya lolos ke Liga 1," ungkap Rendi Irwan, Senin (27/11).
"Tapi impian kita semua tetap sama, yaitu tidak ada nomer dua, mungkin kalau Allah mengizinkan kita bisa juara," sambungnya.
Mantan pemain Persija Jakarta itu pun akan menjanjikan permainan yang terbaik di partai final besok. Bahkan ia mengklaim akan lebih seru dan menarik dari permainan yang disuguhkan oleh juara Liga 1, Bhayangkara FC.
Angel Alfredo Vera
Sementara pelatih Persebaya, Angel Alfredo Vera bersyukur bisa sampai ke partai puncak Liga 2 termasuk kesuksesan bisa promosi ke Liga 1 musim depan. Ia pun menyatakan siap menghadapi PSMS Medan dengan harapan bisa meraih juara.
"Kita bersyukur bisa sampai ke final, kita siap untuk pertandingan ini, kita sudah fokus dari awal untuk lolos ke Liga 1, semua pasti mimpi ke final, dan kita sekarang sudah sampai," imbuh Alfredo.
"Kita akan berusaha tampil bagus di lapangan, main sesuai yang kita main, dan semoga kita bisa juara," tegas pelatih asal Argentina itu.
Advertisement
Berita Terkait
-
Bola Indonesia 19 Januari 2026 17:14Update Transfer Resmi 18 Klub BRI Super League pada Januari 2026
-
Bola Indonesia 10 Januari 2026 17:39Hasil Persebaya vs Malut: Gali Freitas Borong Gol, Bajul Ijo Menang Tipis
-
Bola Indonesia 10 Januari 2026 07:00Jadwal BRI Super League di Indosiar Hari Ini, Sabtu 10 Januari 2026
-
Bola Indonesia 9 Januari 2026 14:00Prediksi BRI Super League: Persebaya vs Malut United 10 Januari 2026
LATEST UPDATE
-
Liga Spanyol 20 Januari 2026 04:30 -
Liga Inggris 20 Januari 2026 03:29 -
Liga Champions 20 Januari 2026 03:03 -
Liga Champions 20 Januari 2026 03:02 -
Liga Champions 20 Januari 2026 03:01 -
Liga Champions 20 Januari 2026 03:00
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...

















:strip_icc()/kly-media-production/medias/4848901/original/076050200_1717138481-IMG20240531104427.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477505/original/010719300_1768833274-Prabowo_Mahasiswa_Papua.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477503/original/080786400_1768831286-Bocah_lima_tahun_asal_Sukabumi_jago_matematika.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477497/original/032473000_1768829852-Prabowo_Rapat.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477493/original/012138900_1768829400-Rektor_nonaktif_UNM_Karta_Jayadi.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477488/original/030082500_1768828543-Mapolres_Kudus.jpeg)
