
Bola.net - - Pelatih Persija Jakarta, Stefano Cugurra Teco angkat bicara soal nasib dua pemainnya, Bruno Lopez dan Reinaldo Da Costa. Keduanya dinilai tampil cukup gemilang bersama Macan Kemayoran di kompetisi Liga 1 musim 2017.
Bruno berstatus sebagai Marquee Player Persija pada Liga 1 musim ini. Pesepakbola berkepala pelontos itu berhasil mencetak 10 gol untuk Macan Kemayoran sejak bergabung pada awal musim.
Sementara nasib apes harus diterima oleh Reinaldo. Berlabuh ke Persija pada putaran kedua, penyerang asal Brasil itu harus mengalami cedera dan tidak bisa memperkuat Persija hingga kompetisi berakhir.
Teco pun membuka peluang bagi Bruno dan Reinaldo untuk kembali ke dalam tim. Terlebih, mereka masih terikat kerja sama dengan Persija. Pelatih asal Brasil ini masih akan menunggu kedua pemain datang, terutama Reinaldo yang masih cedera.
"Ya dua pemain ini dua-duanya pemain bagus, bisa bantu tim tahun ini dan mereka masih punya kontrak dengan tim. Kita tunggu. Tapi kasian Reinaldo dia cedera," ujar Teco.
Komposisi pemain asing Persija untuk musim 2018 memang masih menjadi misteri. Sejauh ini, Macan Kemayoran baru memastikan nama Isaka Cernak untuk jadi pengganti Rohit Chand yang kontraknya tidak lagi diperpanjang.
Persija sendiri sudah memulai sesi latihan perdana menjelang bergulirnya kompetisi Liga 1 musim 2018 di i Lapangan Sutasoma, Senin . Namun dari 31 pemain yang hadir berlatih, tidak terlihat Bruno dan Reinaldo. (fit/asa)
Advertisement
Berita Terkait
-
Bola Indonesia 23 Oktober 2025 18:25Prediksi BRI Super League: Madura United vs Persija Jakarta 24 Oktober 2025
LATEST UPDATE
-
Bola Indonesia 25 Oktober 2025 05:03 -
Liga Spanyol 25 Oktober 2025 05:03 -
Tim Nasional 25 Oktober 2025 04:57 -
Tim Nasional 25 Oktober 2025 04:34
-
Liga Spanyol 25 Oktober 2025 04:23 -
Liga Inggris 25 Oktober 2025 04:00
MOST VIEWED
- Nonton Persib Bandung vs Selangor FC, Live Streaming RCTI dan GTV - AFC Champions League Two 2025/2026
- Persib Bandung vs Selangor FC: Jadwal, Jam Kick-off, Siaran TV, dan Link Streaming
- Pengamat Sepak Bola Respons Anggapan Thom Haye Terlalu Bagus Bersama Persib untuk BRI Super League
- Prediksi Persib Bandung vs Selangor FC 23 Oktober 2025
HIGHLIGHT
- 6 Pemain Manchester United Bisa Gagal Tampil di Pi...
- 5 Klub yang Bisa Jadi Tujuan Robert Lewandowski Se...
- 3 Pemain Manchester United yang Berpotensi Cabut J...
- Jangan Cari Penjaga Gawang MU, Ini 5 Kiper Terbaik...
- Nasib 6 Pemain MU yang Dilepas Ruben Amorim Musim ...
- 6 Striker Baru Premier League dengan Harga Fantast...
- Dari Wirtz hingga Sancho: 5 Pemain Baru Premier Le...















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5391516/original/060260700_1761346384-WhatsApp-Image-2025-10-25-at-00.11.17.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/785761/original/046473000_1419498221-Ilustrasi_Narapidana_di_Lapas3.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5249556/original/057276300_1749647829-IMG-20250611-WA0006.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5391450/original/006024100_1761321298-Banjir_di_Kota_Semarang.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5391445/original/070474800_1761320564-Wali_Kota_Surabaya_Eri_Cahyadi_kumpulkan_GM_Hotel.jpg)

