Bola.net - - Persipura Jayapura tak mau umbar sesumbar jelang berjamu ke kandang Arema FC. Mutiara Hitam -julukan Persipura- mengaku respek dengan calon lawan mereka pada lanjutan Liga 1 tersebut.
"Kami hormat pada Arema," ujar Pelatih Persipura, Wanderley Junior.
"Mereka memiliki pemain-pemain terbaik di Indonesia, semua orang tahu hal ini," sambungnya.
Lebih lanjut, Wanderley menyebut pada pertandingan ini Arema memiliki keuntungan. Klub berlogo singa mengepal ini bakal bermain di kandang mereka sendiri.
"Mereka sulit dikalahkan ketika main di kandang sendiri," tutur pelatih asal Brasil tersebut.
Persipura bakal menghadapi Arema FC pada laga pekan ke-15 Liga 1. Pertandingan ini akan dihelat di Stadion Kanjuruhan Malang, Minggu mendatang.
Namun, kendati respek dengan kekuatan Arema, Persipura tetap memiliki target tinggi pada laga ini. Wanderley menyebut anak asuhnya bakal berupaya meraup poin absolut.
"Kami selalu ingin mendapat hasil positif. Tak mungkin kami mau melepas tiga poin," ia menandaskan.(den/dzi)
Advertisement
Berita Terkait
-
Bola Indonesia 19 Januari 2026 17:14Update Transfer Resmi 18 Klub BRI Super League pada Januari 2026
LATEST UPDATE
-
Bulu Tangkis 20 Januari 2026 08:45 -
Bulu Tangkis 20 Januari 2026 08:36 -
Tim Nasional 20 Januari 2026 08:31 -
Liga Inggris 20 Januari 2026 08:25 -
Liga Champions 20 Januari 2026 08:25 -
Liga Italia 20 Januari 2026 08:24
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...

















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477572/original/086554700_1768872415-1001527539.png)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5435332/original/088670700_1765019529-IMG_20251206_174445.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477561/original/053463100_1768869641-1000518140.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477131/original/096817300_1768809757-1.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477548/original/051022700_1768861609-IMG_20260120_011736.jpg)
