
Bola.net - Arthur Irawan tak risau dengan tekanan mental suporter tuan rumah pada laga lanjutan Piala Presiden 2022, kontra Arema FC. Penggawa Persik Kediri tersebut mengaku teror mental dalam sebuah pertandingan adalah hal wajar.
"Sebagai pesepak bola, kami sudah tahu pasti akan ada tekanan dalam laga tandang," kata Arthur.
"Ini merupakan hal yang harus kita terima sebagai seorang pesepak bola. Kami harus kuat mental dan bermain maksimal untuk tim," sambungnya.
Persik Kediri akan menghadapi Arema FC pada laga lanjutan Grup D Piala Presiden 2022. Laga ini akan dihelat di Stadion Kanjuruhan Kabupaten Malang, Rabu (15/09).
Pada laga pertama, Arema FC harus menelan kekalahan 0-1 dari PSM Makassar. Sementara, Persik sukses mengalahkan Persikabo 1973 pada laga perdana mereka.
Simak artikel selengkapnya di bawah ini.
Hal Jamak
Senada dengan Arthur, Javier Roca pun menilai bahwa teror mental suporter Arema FC bukanlah hal yang perlu dikhawatirkan. Pelatih Persik Kediri tersebut menilai bahwa hal ini merupakan sesuatu yang wajar belaka.
"Sebenarnya, saya tak menganggap bahwa hal tersebut akan menjadi teror. Secara logis, mereka akan mendukung tim sendiri," kata Roca.
"Sebagai pesepak bola, kami sudah tahu konsekuensinya," sambungnya.
Puji Aremania
Menurut Roca, keyakinannya soal tak akan adanya teror berlebihan dari Aremania pun kian tebal mengingat reputasi suporter Arema FC tersebut selama ini. Menurut pelatih asal Chili tersebut, Aremania merupakan salah satu suporter terbaik.
"Mereka sudah sangat dewasa. Pada laga perdana lalu mereka juga sudah terbukti bisa menerima kekalahan," papar Roca.
"Kami siap bermain apa pun yang terjadi. Menurut saya, apa pun yang terjadi, semua akan tuntas di lapangan," tandasnya.
(Bola.net/Dendy Gandakusumah)
Advertisement
Berita Terkait
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 04:35
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 04:14
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 03:59
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 03:31
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 01:07
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 01:06
MOST VIEWED
- Jadwal Persib Bandung di BRI Super League 2025/2026
- Hasil Persebaya vs Persija: Macan Kemayoran Mengaum, Bantai Bajul Ijo 3-1 di GBT
- Kata-Kata Thom Haye Usai Pamer Kualitas Tingkat Tinggi Saat Persib Bantai PSBS di BRI Super League: Beberapa Hari Terakhir Benar-Benar Berat
- Jadwal Lengkap BRI Super League 2025/2026
HIGHLIGHT
- 9 Pemain yang Pernah Disarankan Ralf Rangnick untu...
- Manchester United Terpuruk, 4 Eks Pemainnya Malah ...
- 5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan ...
- 7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selama...
- 4 Pelatih Paling Cepat Capai 250 Kemenangan di Pre...
- 9 Bek Tengah Incaran Liverpool di Bursa Transfer 2...
- 10 Transfer Termahal Dalam Sejarah AC Milan: Dari ...