
Bola.net - RANS Cilegon FC akan bertolak ke Turki besok malam, Selasa (17/8/2021). Hamka Hamzah dkk bakal berada di sana selama kurang lebih satu pekan, dan kembali ke Indonesia pada 26 Agustus mendatang.
RANS Cilegon FC datang ke Turki untuk memenuhi undangan dari Badan Promosi dan Pengembangan Pariwisata Turki (TGA) yang berada dalam naungan Kementerian Kebudayaan dan Pariwisata Turki. Oleh sebab itu selama berada di sana, Syamsir Alam dkk akan mempromosikan lima destinasi pariwisata Indonesia yaitu Danau Toba, Likupang, Candi Borobudur, Mandalika, dan Labuan Bajo.
Tak hanya itu, kontestan Liga 2 2021 tersebut juga akan berlatih tanding di Turki. Ada dua klub lokal yang bakal dihadapi yaitu Fenerbahce dan 1922 Konyaspor.
"Kami dari RANS Entertainment dan RANS Cilegon FC mendapatkan sebuah kehormatan diundang oleh pihak Turki dan dua klub Turki. Kami ke sana bukan untuk senang-senang, kami membawa sebuah misi," ujar Chairman RANS Cilegon FC, Raffi Ahmad, saat sesi jumpa pers virtual, Senin (16/8).
"Ini sebuah gairah yang luar biasa. Turki dan Indonesia sebuah perpaduan yang sangat bagus. Kami membuka kolaborasi karena sepak bola bukan hanya pesta rakyat Indonesia, tapi dunia. Kami bisa silaturahmi, kolaborasi, dan dapat pengalaman di sana."
"Kami juga membawa misi kebudayaan Indonesia ke sana dan mau menggaungkan sepak bola Indonesia layak dan diperhitungkan di Eropa. Kami senang sekali bisa ke Turki dan menghadapi Fenerbahce serta 1922 Konyaspor," tambah selebritis papan atas Indonesia ini.
Baca halaman berikutnya ya Bolaneters.
Lawan Fenerbahce U-19
Pertandingan melawan Fenerbahce akan berlangsung pada 24 Agustus mendatang. Tapi, kesebelasan yang bakal dihadapi RANS Cilegon FC bukanlah tim senior, melainkan U-19.
"Lawan yang akan kami hadapi adalah Fenerbahce usia muda," tutur Presiden RANS Cilegon FC, Roofi Ardian.
"Kami awalnya bakal melawan tim utama, namun terbentur jadwal mereka karena Liga Turki telah dimulai. Makanya kami beruji coba dengan tim muda," imbuhnya.
(Bola.net/Fitri Apriani)
Baca Juga:
Advertisement
Berita Terkait
-
Bola Indonesia 13 Oktober 2025 17:05
Resmi! Persipura CLBK dengan Rahmad Darmawan, Memori Juara Liga Indonesia 2005
-
Liga Inggris 14 September 2025 19:55
Ederson vs Andre Onana: Mantan Penjaga Gawang Duo Manchester Bertemu Lagi di Turki
-
Liga Eropa Lain 8 September 2025 07:14
Bos Fenerbahce Bongkar Alasan Pahit Pecat Jose Mourinho: Gara-Gara Gaya Bermain?
-
Liga Italia 1 September 2025 15:36
Pintu Masuk Paling Realistis Jika Mourinho Kembali ke Serie A: Lazio?
LATEST UPDATE
-
News 21 Oktober 2025 15:05
-
News 21 Oktober 2025 15:02
-
Bulu Tangkis 21 Oktober 2025 14:45
-
Liga Champions 21 Oktober 2025 14:39
-
Bulu Tangkis 21 Oktober 2025 14:32
-
Liga Champions 21 Oktober 2025 14:29
MOST VIEWED
- Jadwal Persib Bandung di BRI Super League 2025/2026
- Hasil Persebaya vs Persija: Macan Kemayoran Mengaum, Bantai Bajul Ijo 3-1 di GBT
- Kata-Kata Thom Haye Usai Pamer Kualitas Tingkat Tinggi Saat Persib Bantai PSBS di BRI Super League: Beberapa Hari Terakhir Benar-Benar Berat
- Jadwal Lengkap BRI Super League 2025/2026
HIGHLIGHT
- 9 Pemain yang Pernah Disarankan Ralf Rangnick untu...
- Manchester United Terpuruk, 4 Eks Pemainnya Malah ...
- 5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan ...
- 7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selama...
- 4 Pelatih Paling Cepat Capai 250 Kemenangan di Pre...
- 9 Bek Tengah Incaran Liverpool di Bursa Transfer 2...
- 10 Transfer Termahal Dalam Sejarah AC Milan: Dari ...