
Bola.net - - Manajer Persebaya Surabaya, Chandra Wahyudi belum bisa banyak berkomentar terkait rencana digulirkannya turnamen Piala Presiden 2019 oleh federasi sepak bola Indonesia, PSSI.
Menurut Chandra, pihaknya belum bisa memberikan tanggapan karena pemutaran Piala Presiden masih sebatas wacana. Sebab belum ada pemberitahuan resmi kepada klub.
"Sebenarnya yang lebih dibutuhkan oleh klub itu adalah kepastian," kata Chandra Wahyudi kepada awak media, Selasa (29/01).
Rencana digulirkannya Piala Presiden 2019 diungkapkan oleh Wakil Ketua Umum PSSI, Iwan Budianto. Bahkan, turnamen pramusim tersebut dijadwalkan akan bergulir mulai Bulan Maret.
Scroll ke bawah untuk informasi selengkapnya ya Bolaneters.
Butuh Kepastian
Lebih lanjut, menurut Chandra, Persebaya selalu terbuka dengan program yang akan dilaksanakan oleh PSSI. Sepanjang kegiatan tersebut ditindaklanjuti dengan langkah nyata, bukan sebatas wacana.
"Kita berharap ada kepastian kalau memang ada rencana Piala Presiden atau apapun itu," Chandra memambahkan.
"Yang jelas harus dipastikan dulu, kalau wacana saya belum bisa komentar," tegas pria asal Bojonegoro ini.
Piala Presiden sendiri merupakan turnamen tahunan yang digelar PSSI untuk mengisi kekosongan sebelum bergulirnya Liga. Musim lalu, turnamen ini digelar pada Bulan Januari hingga Bulan Februari.
Berita Video
Berita video beragam testimoni dari pemain rival, Tontowi Ahmad, dan penggemar setia soal Liliyana Natsir, yang memutuskan pensiun setelah gelaran Indonesia Masters 2019.
Advertisement
Berita Terkait
-
Bola Indonesia 20 Januari 2026 20:14Update Transfer Resmi 18 Klub BRI Super League pada Januari 2026
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 21 Januari 2026 06:17 -
Liga Champions 21 Januari 2026 05:51 -
Liga Inggris 21 Januari 2026 05:30 -
Liga Champions 21 Januari 2026 05:29 -
Liga Champions 21 Januari 2026 05:27 -
Liga Champions 21 Januari 2026 05:19
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...
















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478850/original/074948800_1768950343-IMG_5420.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/3938377/original/044594100_1645165608-20220218-Waspada_Cuaca_Ekstrem_di_Jakarta-8.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478848/original/072098400_1768948523-IMG_5436.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478781/original/040950500_1768923114-11.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478819/original/069986000_1768929823-WhatsApp_Image_2026-01-20_at_22.57.56.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5245626/original/048725100_1749372966-000_36Q889V.jpg)

