
Bola.net - - Hari ini adalah hari yang bersejarah bagi Persija Jakarta. 89 tahun lalu, klub berjuluk Macan Kemayoran tersebut berdiri.
Klub yang dulu bernama Voetbalbond Indonesische Jacatra tersebut sudah banyak mencatatkan prestasi dalam sejarah sepakbola Indonesia. Ketika sistem sepakbola Indonesia masih dalam bentuk Perserikatan, Persija tercatat sembilan kali dinobatkan sebagai juara.
Sayangnya dalam beberapa tahun terakhir Persija Jakarta memang agak meredup dan belum bisa mencapai gelar mayor di kompetisi yang diikuti. Namun demikian di Liga 1 musim lalu, klub di bawah kendali PT Persija Jaya Jakarta tersebut, menunjukkan kebangkitan dan menduduki peringkat empat di akhir musim.
Persija bukan klub seumur jagung. Perjalanannya dalam mewarnai sepakbola Indonesia sudah begitu signifikan. Wajar jika Persija Jakarta punya fans fanatik di dalam atau di luar Jakarta.
Buktinya, di ulang tahun yang ke-89 ini, Jakmania Yogyakarta --- sebutan pendukung Persija--- turut merayakan hari jadi klub kesayangannya. Mereka merayakan di Tugu yang menjadi ikon kota Gudeg tersebut.
"Selamat ulang tahun Persija Jakarta ke-89, musim depan juara! Berharap yang terbaik dan berdoa yang terbaik- Jogjakarta untuk Persija," tulis akun @jakmaniajogja.
A post shared by Daerah Istimewa Jakmania (DIJ) (@jakmaniajogja) on
Dari kota Bogor, Persija Jakarta mendapat ucapan selamat dari Jak Angel yang merupakan kumpulan perempuan pendukung Persija.
"Selamat ulang tahun Persija Jakarta yang ke-89, semoga makin jaya raya," ucapan tersebut dilansir lewat media sosial.
A post shared by jakcitayambersatu_kab.bogor (@jakcitayambersatu_kab.bogor) on
Tak ketinggalan Anies Baswedan yang menjabat sebagai Gubernur Jakarta saat ini juga turut melambungkan doa untuk Persija.
A post shared by Persija Jakarta (@persijajkt) on
(bola/shd)
Advertisement
Berita Terkait
-
Bola Indonesia 20 Januari 2026 20:14Update Transfer Resmi 18 Klub BRI Super League pada Januari 2026
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 21 Januari 2026 16:59 -
Olahraga Lain-Lain 21 Januari 2026 16:42 -
Liga Champions 21 Januari 2026 16:38 -
Liga Champions 21 Januari 2026 16:31 -
Liga Champions 21 Januari 2026 16:09 -
Liga Champions 21 Januari 2026 15:56
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...
















:strip_icc()/kly-media-production/medias/2324058/original/029514300_1533785565-508390.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479752/original/002740200_1768988813-2d8a8ac0-e1a1-497e-941e-a229e99a393a.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478844/original/040720200_1768943914-BodoGlimt_vs_Man_City_lagi.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479692/original/057742100_1768986387-Juru_Bicara_KPK_Budi_Prasetyo.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479735/original/039501900_1768987850-Kades_di_Sragen_mandi_lumpur.webp)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478841/original/029387100_1768943182-AP26020727701192.jpg)

