
Bola.net - - Persebaya Surabaya hampir pasti bisa menurunkan tiga bek andalannya pada babak delapan besar Piala Presiden 2019 yang disiarkan langsung Indosiar. Pasalnya, tiga pemain yang dipanggil timnas bisa kembali ke tim setelah FIFA Match Day.
Tiga bek yang dimaksud adalah Ruben Karel Sanadi, Hansamu Yama Pranata dan Otavio Dutra. Namun, Dutra sudah lebih dulu bergabung karena harus menyelesaikan proses naturalisasinya agar segera sah menjadi Warga Negara Indonesia.
"Menurut informasi dari Dutra dan dari Hansamu kemarin, katanya sih mereka 26 (Maret) sudah balik." kata pelatih Persebaya, Djadjang Nurdjaman.
Timnas Indonesia akan mengisi FIFA Matchday dengan menggelar uji coba internasional dengan Myanmar pada Senin (25/03) mendatang. Sedangkan Persebaya akan menjamu TIRA Persikabo pada babak 8 besar Piala Presiden, Jumat (29/03).
"Artinya mungkin 27 dan 28 (Maret). Ada dua kali latihan untuk bergabung sama kita," imbuh mantan juru taktik Persib Bandung ini.
Scroll ke bawah untuk informasi selengkapnya ya Bolaneters.
Tak Ragu
Dan, kendati baru bisa berlatih sebanyak dua kali bersama Persebaya, Djanur menganggap sudah cukup untuk memberikan kesempatan mereka tampil pada babak delapan besar Piala Presiden 2019 menghadapi The Young Warriors.
Sebab Djanur berasumsi, mereka yang kembali dari pemusatan latihan timnas Indonesia, kondisi fisiknya tidak perlu diragukan lagi. Sehingga menurutnya, hanya perlu sedikit dipoles untuk menyeragamkan pemahaman taktik di lapangan.
"Mereka juga latihan di sana, kondisi fisik tidak diragukan. Saya pikir tinggal menyatukan visi aja, saya pikir gak masalah," tandasnya.
Advertisement
Berita Terkait
-
Bola Indonesia 20 Januari 2026 20:14Update Transfer Resmi 18 Klub BRI Super League pada Januari 2026
LATEST UPDATE
-
Liga Spanyol 21 Januari 2026 12:17 -
Liga Champions 21 Januari 2026 12:17 -
Lain Lain 21 Januari 2026 11:58 -
Liga Champions 21 Januari 2026 11:44 -
Tim Nasional 21 Januari 2026 11:40 -
Liga Champions 21 Januari 2026 11:36
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...
















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478016/original/062089100_1768888137-3.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/4969894/original/027214300_1729001411-20241015-Calon_Wamen-ANG_27.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479273/original/040448300_1768972941-8.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479236/original/068802400_1768971895-WhatsApp_Image_2026-01-21_at_11.50.44.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/thumbnails/5479211/original/030628600_1768971055-inggris-dukung-rencana-prabowo-membangun-1-a52a3a.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479210/original/048749100_1768970947-135047.jpg)

