
Bola.net - Wakil Ketua Umum (Waketum) PSSI, Zainudin Amali diumumkan menjabat Komisaris PT Mitra Muda Inti Berlian. Perusahaan itu menaungi Bhayangkara FC.
Amali menjadi pembicara saat Bhayangkara FC mengadakan sesi jumpa pers bersama Pemerintah Provinsi Lampung di bilangan Jakarta Selatan, Selasa (22/4/2025).
"Kehadiran saya di sini dalam rangka bersama-sama manajemen Bhayangkara FC untuk mendorong tim ini lebih baik ke depannya karena kita baru naik ke Liga 1," ujar Amali kepada wartawan.
"Bhayangkara FC tadinya ada di Liga 1 dan pernah menjadi juara Liga 1 pada 2017. Tentu teman-teman sudah tidak banyak yang ingat. Saya ingatkan kepada teman-teman bahwa tim ini adalah klub yang baik dan pernah juara," katanya menambahkan.
Komitmen Profesional
Amali berkomitmen untuk profesional sebagai Waketum PSSI dan Komisaris PT Mitra Muda Inti Berlian. Ia mengaku akan menjaga kredibilitasnya.
"Bagi saya, bersama-sama memang saya ada di dunia sepak bola, teman-teman tahu bahwa saya Wakil Ketua Umum PSSI. Tapi saya kira saya bisa menjaga integritas dan tidak mengganggu posisi saya," ucap Amali.
"Ternyata mereka juga bisa menjalankan hal itu dengan sangat baik dan tidak mengganggu. Apalagi sampai ada di pikiran untuk memengaruhi apa-apa, tidak."
"Kehadiran saya di sini bersama-sama dengan manajemen Bhayangkara FC, dengan CEO Bhayangkara FC, Gubernur Lampung, untuk mendorong," lanjut sosok yang juga menjadi Komisaris Utama PT Liga Indonesia Baru (LIB) itu.
Wakil Sumatera
Bergabung dengan Bhayangkara FC, Amali ingin wakil Sumatera lebih banyak di Liga 1 selain Semen Padang. Mulai musim depan, The Guardian akan pindah ke Lampung.
"Coba teman-teman lihat, di Pulau Sumatera, sekarang Semen Padang sedang berjuang. Nanti ditambah lagi dengan Bhayangkara FC. Jadi mudah-mudahan nanti akan semakin semarak," tutur Amali.
"Kami berharap akan lebih banyak wakil dari Sumatra. Sekarang di Pulau Jawa banyak klub BRI Liga 1. Jadi akan makin bertambah dengan Semen Padang dan Bhayangkara FC."
"Saya menjamin bahwa kami akan profesional dan menjaga sportivitas, tidak ada pengaruh apa pun," imbuhnya.
(Fitri Apriani/Bola.net)
Advertisement
Berita Terkait
-
Bola Indonesia 17 Oktober 2025 17:41
Hasil BRI Super League: Persita Tangerang Bantai PSIM 4-0 di Indomilk Arena
LATEST UPDATE
-
Liga Inggris 18 Oktober 2025 04:17
-
Liga Italia 18 Oktober 2025 04:05
-
Voli 18 Oktober 2025 00:01
-
Liga Spanyol 17 Oktober 2025 23:38
-
Liga Italia 17 Oktober 2025 23:28
-
Bola Indonesia 17 Oktober 2025 23:23
MOST VIEWED
- Prediksi BRI Super League: Dewa United vs Madura United 16 Oktober 2025
- Prediksi BRI Super League: PSBS Biak vs Persib Bandung 17 Oktober 2025
- Erick Thohir Enggan Diwawancarai soal Pemberhentian Patrick Kluivert dari Timnas Indonesia: Kasih Saya 2 Hari
- Bojan Hodak Ungkap Efek Regulasi 11 Pemain Asing: Kualitas BRI Super League Meningkat!
HIGHLIGHT
- 5 Kiper Kandidat Pengganti Robert Sanchez di Chels...
- Setelah Kehilangan Giovanni Leoni, Ini 5 Pilihan B...
- Prestasi Langka: 10 Pemain yang Mampu Meraih Ballo...
- Peta Panas Pelatih Premier League: Slot Nyaman, Am...
- 5 Pemain yang Berpeluang Besar Raih Ballon dOr 202...
- 5 Pemain Peraih Ballon dOr Terbanyak: Lionel Messi...
- Tampil Impresif di Lapangan, 11 Pemain Ini Malah G...