
Bola.net - Persija Jakarta dipastikan tidak akan didampingi pelatih kepala Thomas Doll saat menjamu rivalnya, Persib Bandung pada partai tunda pekan ke-28 BRI Liga 1 2022/2023 di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Jumat (31/3) malam WIB.
Pelatih asal Jerman itu tidak bisa mendampingi Andritany Ardhiyasa Cs lantaran akumulasi kartu kuning. Kartu kuning itu ia dapatkan saat Persija bersua Madura United (18/9/2022), dan PSIS Semarang (16/3/2023).
Alhasil, Thomas Doll juga tak dapat hadir saat sesi jumpa pers jelang laga kontra Persib, Kamis (30/3). Ia digantikan oleh pelatih fisik Persija, Paul Keenan.
Saat ditanya tentang persiapan Persija untuk melawan Maung Bandung, Paul Keenan mengatakan bahwa timnya tidak melakukan banyak persiapan. Penyebabnya karena padatnya jadwal BRI Liga 1 2022/2023.
“Kami baru saja melakukan laga pada 28 Maret 2023. Latihan pertama yang kami lakukan pada Rabu (29/3) berjalan baik, dan Kamis (30/3) adalah latihan terakhir kami,” ujar Paul Keenan.
Pada 28 Maret 2023, Persija bertandang ke markas Persita Tangerang di Stadion Indomilk Arena. Hasilnya, Macan Kemayoran takluk 0-1.
Senang The Jakmania Bisa Hadir di Stadion

Sementara itu sehari sebelum pertandingan, Persija mengabarkan bahwa duel melawan Persib yang sebelumnya diputuskan tanpa kehadiran penonton telah berubah status. Laga ini kini ditetapkan bisa dihadiri suporter Macan Kemayoran, The Jakmania.
“Para pelatih senang dengan berita bahwa fans bisa datang ke stadion. Karena ini adalah laga penting buat kami,” tutur Paul Keenan.
“Persija bisa meraih hasil yang lebih baik jika dihadiri fans dan itu sudah terbukti berulang kali. Jadi kami mengharapkan kehadiran mereka untuk mendukung Persija di laga nanti,” imbuh pelatih berkebangsaan Siprus ini.
Klasemen BRI Liga 1 2022/2023
(Bola.net/Fitri Apriani)
Advertisement
Berita Terkait
-
Bola Indonesia 20 Januari 2026 20:14Update Transfer Resmi 18 Klub BRI Super League pada Januari 2026
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 21 Januari 2026 12:48 -
Liga Spanyol 21 Januari 2026 12:17 -
Liga Champions 21 Januari 2026 12:17 -
Lain Lain 21 Januari 2026 11:58 -
Liga Champions 21 Januari 2026 11:44 -
Tim Nasional 21 Januari 2026 11:40
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...
















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478016/original/062089100_1768888137-3.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/4969894/original/027214300_1729001411-20241015-Calon_Wamen-ANG_27.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479273/original/040448300_1768972941-8.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479236/original/068802400_1768971895-WhatsApp_Image_2026-01-21_at_11.50.44.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/thumbnails/5479211/original/030628600_1768971055-inggris-dukung-rencana-prabowo-membangun-1-a52a3a.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479210/original/048749100_1768970947-135047.jpg)

