
Bola.net - Manajer Manchester United, Erik Ten Hag buka suara terkait masa depan Anthony Martial. Ia mengindikasikan sang striker tidaka akan dilepas di musim dingin ini.
Beberapa pekan terakhir, ada banyak rumor beredar seputar masa depan Anthony Martial. Setan merah dilaporkan tidak akan memperpanjang kontraknya yang habis di musim panas nanti.
Rumor lain yang beredar menyebut bahwa MU siap menjual Martial di musim dingin nanti. Karena MU butuh tambahan dana untuk belanja pemain mereka.
Baru-baru ini Ten Hag dikonfirmasi mengenai rumor penjualan Martial itu. Bagaimana jawaban sang manajer? Simak selengkapnya di bawah ini.
Sepertinya Tidak

Dalam konferensi persnya baru-baru ini, Ten Hag ditanyai terkait kans Martial cabut di musim dingin nanti.
Ia mengindikasikan bahwa sang striker akan dipertahankan hingga kontraknya habis di musim panas nanti.
"Jika kami punya informasi mengenai hal itu, tentu kami akan kami kabarkan ke kalian [media]. Namun untuk saat ini kami tidak punya rencana untuk itu [menjual Martial]," ungkap sang manajer.
Sulit Dijual

Menurut gosip yang beredar, Martial sendiri sulit dijual di musim dingin nanti.
Ini disebabkan sang striker punya gaji yang sangat tinggi. Sementara klub-klub peminat Martial tidak sanggup membayar gaji sebesar itu.
Situasi ini membuat proses transfer Martial tersendat dan kemungkinan besar ia bakal tetap bertahan di Old Trafford.
Butuh Pelapis

Laporan yang beredar menyebut bahwa Erik Ten Hag lebih memilih mempertahankan Martial karena ia kekurangan striker.
Jadi penyerang asal Prancis itu diplot sebagai pelapis Rasmus Hojlund di sisa musim 2023/2024 ini.
Klasemen Premier League
(Sportsmole)
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 21 Januari 2026 11:28Mikel Arteta Benarkan Wonderkid Arsenal Ini Segera Cabut dari Emirates Stadium
-
Liga Spanyol 21 Januari 2026 11:07Ingin Cetak Sejarah Baru, Vinicius Junior Pastikan akan Bertahan di Real Madrid!
-
Liga Inggris 21 Januari 2026 09:15Usai Hancurkan Inter Milan, Arsenal Langsung Kirim Teror ke Manchester United
LATEST UPDATE
-
Olahraga Lain-Lain 21 Januari 2026 14:31 -
Liga Champions 21 Januari 2026 14:31 -
Liga Champions 21 Januari 2026 14:05 -
Piala Dunia 21 Januari 2026 14:02 -
Liga Champions 21 Januari 2026 13:58 -
Liga Champions 21 Januari 2026 13:42
MOST VIEWED
- Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Premier League 2025/2026
- Daftar Transfer Resmi Premier League Januari 2026
- 4 Kesalahan Besar Ruben Amorim di Manchester United yang Sukses Diperbaiki Michael Carrick: Hasilnya Langsung Terlihat Nyata
- Michael Carrick Lakukan Hal yang Gagal Diberikan Ruben Amorim di Manchester United
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...

















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5476552/original/014686900_1768790752-5.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478881/original/082736200_1768958519-PHOTO-2026-01-20-18-28-27.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/3912867/original/070770300_1643009764-20220124-Kapolri-raker-dengan-komisi-III-ANGGA-5.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479466/original/051795900_1768978935-Keluarga_pramugari_pesawat_ATR_Florencia.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/908132/original/002510900_1435049231-pencabulan.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479406/original/094503800_1768977537-IMG_5499.jpg)

