
- Klub Liga Inggris, Arsenal diyakini akan mendatangkan Domagoj Vida di deadline day bursa transfer Inggris menurut laporan reporter Sky Sports Gail Davis.
Arsenal sendiri bisa dikatakan cukup aktif pada bursa transfer kali ini. Mereka mendatangkan lima pemain untuk menjadi amunisi baru mereka musim ini.
Arsenal sendiri kabarnya masih ingin mendatangkan satu pemain lagi ke Emirates Stadium. Unai Emery dikabarkan membutuhkan satu bek tengah lagi untuk menyempurnakan timnya.
Davis sendiri mengakui bahwa Arsenal tengah mengupayakan transfer Domagoj Vida sebelum bursa transfer ditutup. "Arsenal melakukan banyak transfer di awal bursa transfer ini," ujar Davis kepada Sky Sports.
Seperti apa progress Arsenal akan Vida? Simak penuturan Davis di bawah ini.
Kebutuhan Mendesak

Davis meyakini bahwa Unai Emery pasti akan mengupayakan pembelian satu bek lagi di sisa bursa transfer ini.
"Unai Emery mengatakan bahwa dia ingin setidaknya mendatangkan satu pemain lagi di sisa bursa transfer ini, dan kemungkinan besar pemain itu adalah seorang bek."
"Arsenal kehilangan Laurent Koscielny yang mengalami cedera. Ia dikabarkan baru sembuh bulan Desember nanti, jadi mereka tengah kekurangan stok bek tengah."
Sedikit Lagi Terlaksana

Davis mengungkapkan bahwa Domagoj Vida lah yang akan merapat ke Emirates Stadium pada nanti malam.
"Ada banyak spekulasi mengenai Vida selama beberapa hari terakhir. Bek itu sudah membantu negaranya menembus final Piala Dunia dan ia saat ini bermain untuk Besiktas."
"Presiden Besiktas mengatakan bahwa ia sudah berada di London dan ia mengunggah foto dirinya berada di Taman London Kemarin. Presiden Besiktas juga mengatakan bahwa 'Jika transfer itu [Vida ke Arsenal] demi kebaikan klub, maka kami akan membiarkannya pergi'. Jadi saya rasa transfer ini akan segera terlaksana." tandasnya.
Mahar Transer

Arsenal diperkirakan harus merogoh kocek sekitar 30-35 juta pounds untuk transfer bek Timnas Kroasia tersebut.(sky/dub)
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 21 Januari 2026 00:22Prediksi Susunan Pemain Arsenal Lawan Inter: Bakal Ada Rotasi di Semua Lini
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 21 Januari 2026 03:34 -
Liga Champions 21 Januari 2026 03:03 -
Liga Champions 21 Januari 2026 03:00 -
Liga Champions 21 Januari 2026 03:00 -
Liga Champions 21 Januari 2026 03:00 -
Liga Champions 21 Januari 2026 03:00
MOST VIEWED
- Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Premier League 2025/2026
- Michael Carrick Lakukan Hal yang Gagal Diberikan Ruben Amorim di Manchester United
- 4 Kesalahan Besar Ruben Amorim di Manchester United yang Sukses Diperbaiki Michael Carrick: Hasilnya Langsung Terlihat Nyata
- Manifestasi Nyata 'DNA Manchester United': Bagaimana Michael Carrick Menjinakkan Pep Guardiola di Old Trafford
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...

















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5245626/original/048725100_1749372966-000_36Q889V.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5448851/original/042624000_1766041640-Marc-Andre_ter_Stegen.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478013/original/077005300_1768888136-1.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478745/original/092374700_1768918121-Anggota_DPRD_Kudus_terbukti_judi.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/4122595/original/078298900_1660371996-063_1414340675.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5317774/original/014808500_1755405615-IMG-20250817-WA0095.jpg)

