
Bola.net - Arsenal menunjukkan keseriusannya untuk merekrut Viktor Gyokeres. The Gunners dikabarkan telah melayangkan tawaran perdana untuk striker Sporting Lisbon tersebut.
Musim panas ini, Arsenal memang tengah aktif mencari striker baru. Mereka membutuhkan sosok yang bisa menjadi ujung tombak andalan untuk musim depan.
Dari beberapa nama yang masuk dalam daftar target, Gyokeres disebut sebagai prioritas utama. Mesin gol Sporting Lisbon itu dinilai cocok menjadi mesin gol baru Arsenal setelah ia tampil gacor bersama Sporting Lisbon.
Menurut laporan Correio da Manha, Arsenal sudah mengambil langkah konkret untuk mendatangkan sang striker. Mereka mengajukan penawaran resmi untuk mengangkut sang striker.
Simak informasi selengkapnya di bawah ini.
Tawaran Perdana
Laporan tersebut mengungkapkan bahwa Arsenal baru saja mengirimkan tawaran perdana mereka ke manajemen Sporting Lisbon.
Mereka mengajukan penawaran senilai 70 juta euro kepada Sporting Lisbon. Angka ini disebut sudah memenuhi harga banderol yang ditetapkan klub Portugal tersebut.
Sporting dikabarkan merespons positif tawaran tersebut. Mereka memberi lampu hijau bagi Arsenal untuk melanjutkan ke tahap negosiasi berikutnya.
Negosiasi Kontrak dengan Sang Striker
Saat ini, Arsenal dikabarkan sedang berdiskusi intensif dengan agen Gyokeres. Mereka mencoba meyakinkan sang striker pindah ke London Utara.
The Gunners menawarkan kontrak berdurasi lima tahun di Emirates Stadium. Sang striker akan menerima gaji sekitar 6 juta pounds per musim.
Yang menarik, Gyokeres juga akan mendapatkan bonus sebesar 10 juta pounds jika sepakat bergabung dengan Arsenal musim panas ini.
Gyokeres Tidak Buru-buru Memutuskan
Meski tawaran Arsenal cukup menggiurkan, Gyokeres dikabarkan tidak akan terburu-buru mengambil keputusan. Sang striker dan timnya masih mempertimbangkan semua opsi yang ada dengan matang.
Selain Arsenal, sejumlah klub top Eropa juga dikabarkan tertarik dengan penyerang asal Swedia tersebut.
Klasemen Premier League
Sumber: Correio da Manha
Baca Juga:
- Hadiah Random MotM yang Pernah Diberikan di Sepak Bola: Ayam Hidup, Telur, & Ikan Silver untuk Martin Odegaard
- Penghasilan Awal Klub-klub Inggris yang Main di UCL Musim Depan: Tottenham Lebih Cuan Dari Arsenal
- Respon Misterius Vlahovic Soal Masa Depan di Juventus, Arsenal dan MU Mengintai
- Daftar Lengkap Transfer Premier League Musim Panas 2025/2026
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 18 Januari 2026 08:00 -
Liga Inggris 18 Januari 2026 07:12Momen Kamera Tangkap Gerutu Declan Rice Usai Gagal Kalahkan Nottingham Forest
LATEST UPDATE
-
Liga Inggris 18 Januari 2026 08:00 -
Liga Inggris 18 Januari 2026 07:50 -
Tim Nasional 18 Januari 2026 07:30 -
Liga Inggris 18 Januari 2026 07:26 -
Liga Inggris 18 Januari 2026 07:12 -
Liga Inggris 18 Januari 2026 07:00
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...












:strip_icc()/kly-media-production/medias/5197520/original/095088500_1745476635-IMG-20250424-WA0038.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5475932/original/049906700_1768695353-115507.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5475928/original/032653900_1768693499-IMG-20260117-WA0238.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5475924/original/031054700_1768690698-IMG-20260117-WA0172.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5475812/original/099904100_1768657086-Serpihan.jpeg)

