
Bola.net - Manajer Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer merasa senang memiliki sosok Juan Mata di dalam timnya. Ia menyebut bahwa sang playmaker telah menunjukkan mengapa ia dibutuhkan oleh Manchester United saat ini.
Mata merupakan salah satu sosok senior di skuat United. Ia sudah membela Setan Merah sejak tahun 2014 silam saat David Moyes masih menjabat sebagai pelatih United.
Musim ini jam bermain Mata memang tidak sebanyak musim lalu. Namun sang playmaker menunjukkan performa yang sangat baik saat ia membantu timnya mengalahkan Partizan Belgrade dini hari dengan skor 3-0.
Solskjaer mengakui bahwa sang playmaker benar-benar memiliki dampak yang besar bagi timnya. "Ketika kami bicara dengan Juan saat proses perpanjangan kontraknya, saya sudah mengatakan bahwa ia tidak akan bermain di setiap pertandingan kami musim ini," beber Solskjaer kepada situs resmi Manchester United.
Baca pujian lengkap sang pelatih di bawah ini.
Performa Apik
Solskjaer sendiri mengaku sangat puas dengan performa yang ditunjukkan Mata dini hari tadi. Ia merasa sang playmaker mampu menunjukkan mengapa ia layak membela skuat United saat ini.
"Dia akan mendapatkan jatah bermainnya. Dia akan bermain di Premier League, dan ia juga akan bermain di kompetisi-kompetisi lain."
"Juan adalah tipe pemain yang membutuhkan banyak pemenang di sekitarnya. Ia mendapatkan itu kemarin malam dan anda bisa lihat bahwa Juan bermain dengan begitu luar biasa."
Pengaruh Besar
Solskjaer sendiri menilai bahwa dengan jam bermain yang terbatas, Mata memberikan dampak yang besar bagi skuat United.
Ia menyebut bahwa dengan mentalitas yang dimiliki sang playmaker, para pemainnya mulai menunjukkan permainan yang lebih baik.
"Dia adalah pemain yang sangat penting, karena ia akan membantu saya mengubah budaya tim ini dengan karakternya." ia menandaskan.
Laga Berikutnya
Manchester United akan melanjutkan perjalanan mereka di ajang Premier League di akhir pekan nanti.
Mereka akan menjamu Brighton di Old Trafford untuk pertandingan pekan ke-12 EPL musim ini.
(MUFC)
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Spanyol 30 Januari 2026 19:39Negosiasi Transfer Marcus Rashford: Barcelona Ajukan Opsi Lain ke MU
-
Liga Inggris 30 Januari 2026 17:17Arsenal Terlalu Main Aman? Gelar Premier League Bisa Menjauh!
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 30 Januari 2026 20:35 -
Liga Champions 30 Januari 2026 19:42 -
Liga Spanyol 30 Januari 2026 19:39 -
Liga Champions 30 Januari 2026 19:28 -
Bola Indonesia 30 Januari 2026 18:43 -
Liga Spanyol 30 Januari 2026 18:43
MOST VIEWED
- Michael Carrick Kembalikan Identitas Man United, Hidupkan Aturan Warisan Sir Alex Ferguson yang Sempat Ditinggalkan Ruben Amorim
- Pelatih 'Arogan' Didikan Carlo Ancelotti Jadi Kunci Kebangkitan Man United Era Michael Carrick
- Man United Gacor, Senne Lammens: Michael Carrick Tak Lakukan Sesuatu yang Istimewa Kok
- Dilemma MU Soal Harry Maguire: Carrick Ingin Dia Bertahan, Tapi Wilcox Tidak!
HIGHLIGHT
- 9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan...
- 5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke...
- 5 Klub Potensial untuk Xabi Alonso Setelah Pergi d...
- 5 Kandidat Pelatih Real Madrid Musim Depan: Zidane...
- 5 Kekalahan Terburuk Real Madrid di Copa del Rey A...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...

















:strip_icc()/kly-media-production/medias/4750795/original/017104800_1708660528-lulalahfah_1708488000_3307090680726527786_199618161.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5482402/original/054602000_1769182507-lula_lahfah.png)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5487881/original/098610500_1769682055-4.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5484027/original/066562000_1769411301-image.png)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5489003/original/043830100_1769774840-Kasus_keracunan_massal_di_SMA_2_Kudus_yang_menghebohkan_warga.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/thumbnails/5488986/original/005939500_1769773313-260130-mbg-tetap-jalan-selama-ramadan-menu-ganti-jadi-kurma-telur-rebus-hingga-abon-efed0b.jpg)

